jpnn.com, JAKARTA - ADA beberapa hal yang bisa menurunkan rasa percaya diri seseorang.
Mulai dari jerawat, kelebihan berat badan, bau mulut, hingga memiliki bau badan yang tidak sedap.
BACA JUGA: Atasi Nyeri Haid dengan 5 Cara Alami Ini
Bau mulut tentu bisa membuat Anda malu saat tengah berbicara dengan seseorang.
Sebuah studi baru-baru ini oleh para ilmuwan Korea telah mengungkapkan bahwa halitosis atau bau mulut bisa dengan mudah ditangani dengan meningkatkan cairan mulut, mengurangi jumlah plak lidah, scaling secara teratur dan menghilangkan plak gigi.
BACA JUGA: 4 Kebiasaan Menyikat Gigi Ini Justru Timbulkan Masalah Bau Mulut
Berdasarkan hasil analisis, kadar cairan rongga mulut, kadar glukosa dalam rongga mulut, dan lapisan lidah memiliki hubungan yang dengan halitosis.
Kurangnya hidrasi, konsumsi makanan tertentu dan bahkan peningkatan asupan kafein dan alkohol bisa menyebabkan napas Anda menjadi buruk.
BACA JUGA: 3 Tips Mudah Hilangkan Bau Mulut Setelah Makan Durian
Bau mulut yang terus-menerus terkadang bisa menjadi tanda penyakit gusi.
Berikut cara mengatasi bau mulut, seperti dikutip laman Pulse.ng.
https://www.pulse.ng/lifestyle/beauty-health/remedies-for-bad-breath/tzzd91k?fbclid=IwAR3iBdcqQvjNC8Wzs2Q8XbHz4B3E-RI9ZVMYrvxOMVe4_0a4t9zJ42juyPU.
1. Menyikat gigi
Pastikan untuk menyikat gigi setidaknya dua kali sehari, sebaiknya setelah makan.
2. Benang atau Flossing
Flossing merupakan salah satu cara alami untuk mengurangi bau mulut dengan mengurangi penumpukan partikel makanan dan plak dari sela-sela gigi.
Menyikat gigi hanya membersihkan sekitar 60 persen permukaan gigi.
3. Bersihkan Gigi Palsu Anda
Apa pun yang masuk ke mulut Anda, termasuk gigi palsu harus dibersihkan seperti yang direkomendasikan setiap hari.
Pembersihan mencegah bakteri menumpuk dan dipindahkan kembali ke mulut.
Mengganti sikat gigi setiap 2 hingga 3 bulan juga penting untuk alasan yang sama.
4. Sikat lidah
Bakteri, makanan, dan sel-sel mati biasanya menumpuk di lidah, terutama pada perokok atau mereka yang memiliki mulut sangat kering. Pengikis lidah terkadang berguna.
5. Hindari mulut kering
Minum banyak air. Hindari alkohol dan tembakau, keduanya membuat mulut dehidrasi.
Mengunyah permen karet atau mengisap yang manis, sebaiknya yang bebas gula bisa membantu merangsang produksi air liur.
Jika mulut kering secara kronis, dokter mungkin meresepkan obat yang merangsang aliran air liur.
6. Pola makan
Hindari bawang merah, bawang putih, dan makanan pedas. Makanan manis juga terkait dengan bau mulut. Kurangi konsumsi kopi dan alkohol.(fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa