Cek Fakta Indomie Rasa Saksang Babi, Nih Penjelasannya

Selasa, 21 Juli 2020 – 17:25 WIB
Beredar foto Indomie rasa Saksang Babi. Foto: Twitter

jpnn.com, JAKARTA - Heboh soal foto mie instan Indomie rasa Saksang babi khas Sumatera Utara di media sosial, langsung dibantah oleh PT Indofood CBP Sukses Makmur.

Humas PT Indofood CBP Sukses Makmur Lucy Suganda mengatakan bahwa foto Indomie rasa Saksang babi itu tidak benar atah hoaks.

BACA JUGA: Indomie Dilarang di Taiwan? Ini Penjelasan KDEI Taipei

Lucy menegaskan pihaknya tidak pernah memproduksi produk maupun rasa yang tidak halal.

"Itu hoaks. Indofood hanya memproduksi produk halal," ujarnya.

BACA JUGA: Siapkan Belanja Modal Rp 9,1 Triliun, Ini Strategi Indofood

Selain itu, Indomie juga mengunggah bantahan melalui akun Twitter, @Indomielovers.

"Hai Indomielovers! Kami berkomitmen bahwa seluruh produk Indomie sudah mendapatkan sertifikasi HALAL dari MUI agar aman dikonsumsi, jadi kamu ngga perlu khawatir. Kami selalu memastikan keamanan produk Indomie selalu terjaga, demi kenyamanan kamu :)," tulis Indomie.

Respons warganet juga banyak yang mendukung jika foto tersebut adalah hoaks.

Salah satu warganet dengan akun anak kampung @jantra_pribadi menuliskan bahwa foto tersebut hasil editan.

"ini candaan aja.. klo zoom pic dagingnya, keliatan pinggirannya di crop dgn sangat tidak rapi. artinya ini hanyalah tempelan," tulis akun tersebut.

Foto mi instan rasa Saksang babi beredar sejak Senin malam di media sosial. Sontak menjadi perbincangan warganet. (mg8/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler