Cerita Istri Hendrik Ceper Ini Sungguh Bikin Sedih

Sabtu, 25 Juni 2016 – 05:38 WIB
Hendrik Ceper dirawat di Rumah Sakit Singaparna Medika Citrautama, Tasikmalaya, karena menderita penyakit jantung dan ginjal. Foto: FEDRIK TARIGAN/JAWA POS

jpnn.com - JAKARTA – Kondisi kesehatan pelawak Hendrik Ceper masih mengkhawatirkan. Sudah tiga hari dia dirawat di Rumah Sakit Singaparna Medika Citrautama, Tasikmalaya, Jawa Barat. 

Komedian bertubuh mungil itu memiliki penyakit jantung bawaan dan ginjal yang sudah diderita sebelum 2009.    

BACA JUGA: Anang Pamer Wajah Asli Ashanty...Cantik

Saat dihubungi kemarin siang (24/6), Istri Hendrik, Nur Jalilah, menceritakan bahwa kejadiannya berawal sejak Rabu subuh. Saat itu Hendrik baru saja pulang dari Jakarta. Dia mengeluhkan dadanya yang sakit kepada sang istri. Menurut Nur, suaminya juga merasa kedinginan. 

’’Sekitar pukul 10.00 dia manggil-manggil (saya), terus sore enggak sadar dan langsung dibawa ke rumah sakit,’’ ucapnya. 

BACA JUGA: Ini Rahasia Cantik Ala Inneke Koesherawati

Sampai kemarin, kondisi Hendrik masih kritis. Tetapi, badannya mulai hangat. Kakinya sudah dapat bergerak sedikit.   

Pemeran sinetron Di Sini Ada Tuyul itu sudah lama mengidap sakit jantung. Namun, sebelumnya, sakitnya tidak pernah sampai separah ini. 

BACA JUGA: Wardah Kampanyekan #CantikDariHati

Nur menyimpulkan, kondisi suaminya saat ini disebabkan beban pikiran dan pola hidup yang tidak teratur. Beban pikiran yang dimaksud Nur, sudah beberapa bulan ini Hendrik tidak syuting. Dia di Jakarta mengikuti saudaranya yang bekerja di pabrik tekstil. 

Pola hidup komedian yang kerap membintangi FTV itu juga tidak teratur. Dokter menyatakan, salah satu faktor yang membuat fungsi ginjal Hendrik rusak adalah terlalu banyak makan makanan instan.

’’Dia memang sering sekali makan mi instan. Dia juga sering mengonsumsi obat-obatan sembarangan yang tidak pakai resep dokter. Saya enggak tahu juga mulai mengonsumsi itu sejak kapan karena kami jarang bertemu,’’ ungkap Nur. 

Salah satu jenis obat yang dikonsumsi tanpa pengawasan dokter ialah untuk menghilangkan sesak dada. Hingga kemarin, hanya keluarga dan tim manajemen yang sudah menjenguknya. 

Sementara itu, belum ada rekan sesama artis yang menengok ke Tasikmalaya. Semoga lekas sehat, Hendrik. (glo/c20/jan)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ratusan Artis Hollywood Gelar Aksi Damai Tanpa Senjata


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler