Piala Dunia Wanita 2019

Cetak Hat-trick dalam Laga Brasil Vs Jamaika, Cristiane Lewati Rekor Cristiano Ronaldo, Lihat Gol Ketiganya

Minggu, 09 Juni 2019 – 22:52 WIB
Cristiane (11). Foto: AFP

jpnn.com, GRENOBLE - Cristiane Rozeira de Souza Silva atau biasa dikenal Cristiane menjadi bintang lapangan dalam matchday pertama Grup C Piala Dunia Wanita 2019 antara Brasil versus Jamaika, di Stade des Alpes, Grenoble, Minggu (9/6) malam WIB.

Striker Sao Paulo berusia 34 tahun itu mencetak hat-trick yang membawa Brasil menang 3-0. Cristiane mencetak gol pada menit ke-15, 50 dan 64. Gol ketiganya terbilang istimewa lantaran tercipta dari tendangan bebas via kaki kiri andalannya.

BACA JUGA: Piala Dunia Wanita 2019: Italia Kalahkan Australia Berkat Gol Dramatis di Menit 90+5

BACA JUGA: Brasil Tak Melarang Huawei Garap Teknologi Jaringan 5G

Ini merupakan hat-trick pertama di Piala Dunia Wanita 2019. Tiga gol Cristiane merupakan yang pertama buat Brasil sejak Piala Dunia Wanita 1999, di mana Sissi dan Pretinha masing-masing mencetak hat-trick saat Brasil menghantam Meksiko 7-1.

 

BACA JUGA: Portugal Vs Belanda: Santos Waspadai Pemain Ajax dan Liverpool

Pada usia 34 tahun dan 25 hari, Cristiane kini menjadi pemain tertua yang mencetak hat-trick dalam pertandingan Piala Dunia Wanita, menyalip pemain Amerika Serikat Carli Lloyd (32 tahun 355 hari saat laga AS vs Jepang pada 2015).

Kemenangan atas Jamaika ini membuat Brasil memimpin klasemen Grup C, unggul selisih gol dari Italia.

Di matchday kedua grup, Brasil akan meladeni Australia, sementara Jamaika ketemu Italia. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cerita Indah di Balik Kemenangan Pertama Spanyol dan Norwegia di Piala Dunia Wanita 2019


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler