Cetak Hattrick, Pahlawan Madrid Akui Itu Jadi Malam yang Magis

Rabu, 13 April 2016 – 20:58 WIB
Cristiano Ronaldo. Foto: realmadrid.com

jpnn.com - SPANYOL - Penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo menjadi pahlawan dengan mencetak hattrik dan membawa timnya menang 3-0 dalam laga melawan Wolfsburg. Pemain asal Portugal itu menilai pertandingan itu berjalan sempurna bagi tim dan dirinya. 

Kemenangan Madrid meloloskan mereka ke semi final Liga Champions dengan aggregat 3-2. Bagi Ronaldo, membalikkan ketertinggalan 0-2 di laga pertama bukan hal yang mudah. 

BACA JUGA: Ronaldo Tak Lupa Berterima Kasih pada Penonton

"Selalu sulit untuk kembali dari tertinggal 0-2. Malam ini adalah satu malam yang sempurna dan magis untuk saya," kata Ronaldo.

"Saya senang dengan tiga gol yang saya cetak, tapi yang utama adalah tim, dan kami bermain dengan intensitas."

BACA JUGA: Gelandang asal Brasil Ini Nilai City Bermain Cerdas

Setelah menjalani dua laga perempat final, Ronaldo mengakui kalau sepakbola penuh dengan kejutan. Tim-tim di Eropa kini semakin kuat dan selalu sulit memenangkan pertandingan. 

"Kami bermain sangat baik dan kami layak lolos," ujar Ronaldo.(ray/jpnn)

BACA JUGA: Pemilik PSG Geregetan Gagal Lagi di Perempat Final

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oh Linda, Ah Febe, Aduh Lyanny


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler