Chevrolet Lakukan Pengawalan Jalur Mudik Jawa - Sumatera

Rabu, 23 Mei 2018 – 15:08 WIB
Sejumlah pemudik roda empat melintas di Tol Jorr Cikunir, Kamis (22/6). Puncak arus mudik melalui Tol JORR diprediksi H-2 Lebaran. Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Menyambut tradisi mudik lebaran 2018, Chevrolet menyediakan layanan Chevrolet Complete Care di 19 titik sepanjang jalur mudik di Pulau Jawa dan Sumatera.

Kegiatan yang menjadi program Chevrolet Lebaran Siaga 2018 selama periode 13-20 Juni 2018 ini terdiri dari layanan Posko Mudik Siaga dan Teknisi Siaga 24 jam serta Bengkel Siaga Chevrolet.

BACA JUGA: Ini 4 Diler Chevrolet dengan Layanan Terbaik di Indonesia

"Perjalanan mudik memang tidak mudah. Chevrolet terus memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pelanggan melalui program Chevrolet Lebaran Siaga," kata Customer care and Aftersales Service Director GM Indonesia Dadan Ramadhani.

Selain 19 titik layanan pelanggan, Chevrolet juga memabngun 5 Posko Siaga 24 jam selama arus mudik dan arus balik di jalur padat Pulau Jawa.

BACA JUGA: Sedih! Chevrolet Mulai Hentikan Sonic dan Impala

Untuk Posko Lebaran berada di Tol Cikampek-Palimanan (Cipali)-Nagrek-Jawa Barat (Jalur Selatan), Alas Roban-Jawa Tengah (Jalur utara), Buntu, Jawa Tengah (Jalur Selatan) dan Situbondo, Jawa Timur.

Chevrolet Indonesia juga menyiapkan 2 (dua) titik teknisi siaga yang akan beroperasi selama 24 Jam selama periode Lebaran siaga tahun ini, yang berlokasi di Teknisi Siaga – Merak dan Teknisi Siaga – Tuban.

BACA JUGA: Probosutedjo dan Bisnis Otomotif Indonesia Lewat Chevrolet

Juga ketersediaan 12 Bengkel Siaga Chevrolet atau Workshop on Duty yang akan beroperasi selama periode Lebaran 2018 ini.

Lokasi bengkel tersebar di kota-kota besar di Indonesia, dimulai dari dealer-dealer resmi Chevrolet sebagai berikut Jakarta Pusat – Fontana Indah Motor, Jakarta Barat – Sun Motor Kebun Jeruk, Bogor – Nusantara Cibubur, Bandung – Andalan Soekarno Hatta, Cirebon – Citra Nusa Wahana, Yogyakarta – SUN Yogyakarta, Surabaya – SMART Surabaya, Denpasar – Prima Autoworld, Lampung – Sandjungan, Palembang – Lintang Benua, Jambi – Jaya Indah Motor, Medan – Mega Central Autoworld.

Informasi mengenai kegiatan Chevrolet Lebaran Siaga ini dapat diperoleh dengan menghubungi Chevrolet Customer Assistance Centre (CAC) di nomor berikut: Hotline 0-800-10-24389 (CHEVY), atau nomor berbayar 0811-10-24389 dan 0811-18-24389. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Sini Sudah Dibangun Posko Jelang Liburan Nataru


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler