jpnn.com, JAKARTA - Aktor Chicco Jerikho dikenal sebagai salah satu selebritas yang rajin berolahraga. Selain itu, dia juga dikenal memiliki gaya hidup yang sehat.
Berbicara mengenai pola hidup sehat, biasanya akan terdengar berat, terasa susah, dan hampir tidak mungkin untuk dijalani dengan konsisten.
BACA JUGA: Cerita Putri Marino Minta Chicco Jerikho War Tiket Coldplay, tetapi Enggak Dapat
Itulah yang membuat Chicco Jerikho cukup peduli karena sehat selalu diidentikkan dengan hal-hal yang sulit dijalankan.
Ayah satu anak itu pun baru baru ini meluncurkan mediagram @situp.idn atau Sit Up.
BACA JUGA: Chicco Jerikho Belum Kepikiran Tambah Momongan, Ini Alasannya
Melalui mediagram itu, Chicco ingin membagikan tips-tips sederhana untuk memulai gaya hidup yang sehat di tengah jadwal yang padat.
"Ini menarik banget karena saya seorang figur publik banyak yang tanya bagaimana sih caranya menjaga pola makan, latihannya apa saja," ujar Chicco Jerikho di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/10).
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Kronologi Kasus Kekasih Lollly Diungkap, Hana Hanifah Pengin Cerai
"Kali ini saya bekerja sama dengan sit up. Kita akan share banyak tips dari makanan, olahraga yang simpel," tambahnya.
Adapun alasannya membuat mediagram Sit Up karena ingin berbagi tips-tips hidup sehat kepada masyarakat.
Suami Putri Marino itu menilai bahwa hidup sehat sebenarnya cukup mudah dijalankan dan tak mahal.
"Banyak yang tanya, share dong tips workup, diet. Saya enggak pernah enggak menjelaskan, cuma upload saja aktivitas. Tetapi diajakin TMG, ini jadi waktu yang tepat," kata Chicco Jerikho.
Menurutnya, sehat adalah prioritas, bukan hanya untuk mencapai berat badan yang ideal, tetapi untuk menjalani kehidupan yang seimbang.
"Gue menjalankan kebiasaan ini karena pola hidup sehat yang sudah diterapkan oleh kedua orang tua gue dan bukan semata-mata karena tuntutan karier saja," ucapnya.
Bersama dengan Thoughtful Media Group Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang digital dan kreatif, Chicco tidak hanya memproduksi Mediagram, tetapi juga menjadi bagian dari Multi Channel Network.
"Kami sepakat dengan visi Chicco Jerikho yang menganggap sehat itu menjadi baseline untuk semua orang, makanya kita upayakan untuk sama-sama meng-encourage masyarakat untuk memulai hidup sehat itu sesegera mungkin and let’s start small bisa dari rumah atau dari meja kerja sekalipun," tutur Head of MCN & Community, TMG Indonesia, Eugenia Agnes.
Nantinya, salah satu konten andalan mediagram Sit Up adalah membagikan tips workout 5 menit dari kantor atau pun dari rumah.
Tidak hanya itu saja, tim Sit Up juga akan mengkurasi menu-menu kaki lima yang tetap ramah di perut, kantong, dan timbangan. (mcr7/jpnn)
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita