Chile Satu-Satunya yang Belum Pernah Juara Copa America

Senin, 22 Juni 2015 – 12:53 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - SANTIAGO - Chile menjadi satu-satunya negara di antara delapan kompetitor perempat final Copa America 2015 yang belum pernah menjadi juara Copa America.

Ya, tujuh lainnya sudah pernah mengangangkat trofi supremasi tertinggi sepak bola di Amerika Selatan (Latin). 

BACA JUGA: Ini 8 Negara yang Lolos Perempat Final Copa America 2015

Uruguay masih menjadi kolektor terbanyak dengan 15 kali. Disusul Argentina dengan 14 kali. Brasil baru 8 kali. Paraguay dua kali. Sementara Paraguay dan Peru sudah 2 kali, dan Kolombia serta Bolivia masing-masing satu kali.

Prestasi terbaik Chile baru menjadi runner up yang sudah 4 kali mereka torehkan yakni pada tahun 1955 saat menjadi tuan rumah, 1956, 1979 dan 1987.

BACA JUGA: Ingin Juara Grand Slam, Murray Belajar Dari Mourinho

Dari awal, skuat Chile di Copa America ini sudah merapatkan niat, inilah saatnya mereka menjadi juara. Di awal kejuaraan, kapten tim, Claudio Bravo mengatakan, timnya saat ini sudah lebih baik dibanding saat Piala Dunia 2014. 

"Semua keluarga dan masyarakat juga sudah sangat berharap, tahun ini, di sini di negeri kami sendiri, kami harus memberikan gelar yang terbaik untuk mereka (fans)," kata Bravo. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Penyebab Karir Pemain Argentina Anjlok di Madrid


Koleksi juara Copa America Perempat-finalis Copa America 2015

Uruguay: 15 kali (1916, 1917*, 1920, 1923*, 1924*, 1926, 1935, 1942*, 1956*, 1959, 1967*, 1983, 1987, 1995*, 2011)

Argentina: 14 kali (1921*, 1925*, 1927, 1929*, 1937*, 1941, 1945, 1946*, 1947, 1955, 1957, 1959*, 1991, 1993)

Brasil: 8 kali (1919*, 1922*, 1949*, 1989*, 1997, 1999, 2004, 2007)

Paraguay: 2 kali (1953, 1979)

Peru: 2 kali (1939*, 1975)

Kolombia: 1 (2001*)

Bolivia: 1 (1963*)

Chile: --


NB: 
- * tuan rumah
- Digelar sejak 1916
- Dari 1916-1967 berlabel South American Championship, mulai 1975 hingga saat ini bernama Copa America
- 1959 dua kali perhelatan
- Sejak 1999 kembali diadakan setiap empat tahun sekali

BACA ARTIKEL LAINNYA... Konsultan Milan Ejek Suporter Inter Seperti Tikus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler