China: Apa yang Dilakukan Kapal Selam Nuklir AS secara Diam-Diam di LCS?

Rabu, 27 Oktober 2021 – 00:58 WIB
Peta wilayah Laut China Selatan (LCS). Ilustrasi: The Economist

jpnn.com, BEIJING - China mendesak Amerika Serikat menjelaskan insiden kecelakaan yang melibatkan kapal selam nuklir USS Connecticut di Laut China Selatan.

"Pihak China berulang kali menyatakan keprihatinannya atas peristiwa tersebut dan meminta klarifikasi dari pihak AS," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri China (MFA) Zhao Lijian di Beijing, Selasa (26/10).

BACA JUGA: Singkirkan Wakil China di Denmark Open 2021, Praveen/Melati Akui Sempat Keteteran

Namun sampai saat ini, pihaknya tidak menerima penjelasan kecuali informasi yang dia terima bahwa insiden itu memang terjadi di Laut China Selatan.

Ia mendesak AS menunjukkan rasa tanggung jawabnya dengan memberikan penjelasan secara detil atas peristiwa tersebut sesegera mungkin agar komunitas internasional dan negara-negara di kawasan puas.

BACA JUGA: Peningkatan Kerja Sama RI-China dapat Dukungan dari Gus Muhaimin

"Apa yang dilakukan USS Connecticut secara diam-diam di Laut China Selatan? Bertabrakan dengan apa? Mengapa tabrakan itu terjadi? Apakah ada kebocoran nuklir yang menimbulkan pencemaran nuklir di sekitarnya?" kata Zhao menanggapi kembalinya USS Connecticut ke pangkalan Angkatan Laut AS di Guam itu.

Kapal selam tipe serang USS Connecticut menabrak objek tak dikenal di perairan Laut China Selatan pada 2 Oktober.

BACA JUGA: Warning dari Jokowi Soal Hubungan Antara ASEAN dan China

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, kecuali beberapa awaknya yang mengalami luka ringan.

Setelah peristiwa itu, kapal selam tersebut kembali ke pangkalannya di Guam. (ant/dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler