Chris Hemsworth Jadi Pemburu Alien di Men in Black: International

Kamis, 30 Mei 2019 – 05:51 WIB
Men in Black: International. Foto: Sony Pictures

jpnn.com - Chris Hemsworth siap memulai perjalanan baru sebagai Agent H dalam Men in Black: International. Hemsworth menjadi salah satu agen andalan dalam organisasi rahasia pembasmi alien tersebut.

Namun, Agent H berbeda dengan Agent K (Tommy Lee), Agent J (Will Smith), atau agent lain dalam franchise MIB sebelumnya. Agent H dikagumi karena penampilannya menarik dan gayanya santai, namun sigap dalam bekerja. ''Dia sangat cepat, cerdas, dan menyenangkan,'' kata Hemsworth dalam konferensi pers MIB: International di Bali, Selasa (28/5).

BACA JUGA: Reboot Men in Black, Ini Aktor Pengganti Will Smith

Agent H bertugas di luar New York. Dia akan bertualang ke beberapa belahan dunia lainnya seperti Paris dan Maroko. ''Kita akan memperluas petualangannya secara geografis. Jadi, kita bisa merasakan estetika dan energi yang berbeda. Juga para aliennya,'' jelas suami Elsa Pataky tersebut.

Menurut dia, peran itu berbeda dengan peran-peran dalam film sebelumnya. ''Berkesempatan bergabung dalam film yang sedikit lucu, penuh aksi, petualangan, dan komedi ini adalah hal yang sangat aku sukai,'' kata aktor yang gagah dengan kemeja putih bermotif dan celana abu-abu itu. Hemsworth mengaku sangat bangga bisa melanjutkan warisan cerita MIB tersebut.

BACA JUGA: Wefie Bareng Chris Hemsworth, Begini Perasaan Luna Maya

Namun, di sisi lain, dia juga cukup tertekan. Sebab, film orisinal MIB memiliki banyak penggemar. Karena itu, ekspektasi terhadap film tersebut pun semakin tinggi. ''Rasa takut dan khawatir itu menjadi motivasi yang besar untuk bekerja lebih keras,'' lanjutnya.

Menariknya, kali ini Hemsworth beradu akting lagi dengan Tessa Thompson. Thompson merupakan pemeran karakter Valkyrie dalam film Thor: Ragnarok (2017) dan Avengers: Endgame (2019). Jadi, soal chemistry, mereka berdua sangat nyambung.

BACA JUGA: Begini Perasaan Luna Maya Bertemu Chris Hermsworth  

Thompson memerankan karakter bernama Molly. Molly punya ingatan masa kecil tentang alien dan MIB yang masih tersisa di kepalanya. Karena kehebatannya, Molly akhirnya direkrut ke dalam MIB. Selanjutnya, dia disebut Agent M. Bersama Agent H, Agent M melakukan perjalanan ke beberapa negara untuk membasmi alien baru yang bisa berubah wujud menjadi siapa pun.

Menurut Hemsworth, Thompson bisa menyesuaikan diri dengan sangat baik dalam perannya kali ini. Tidak ada lagi karakter Valkyrie yang cenderung cuek. Thompson telah bertransformasi menjadi Agent M dengan karakter yang fancy dan pemberani. ''Melihat karakternya yang menavigasi jalan cerita, itu sangat mengesankan dan dia sangat bertalenta. Aku harap bisa terus bekerja dengannya,'' terang kakak ipar Miley Cyrus itu.

Selain Thompson, Hemsworth berhadapan dengan karakter kepala MIB bernama Agent O yang diperankan Emma Thompson yang ikonik. Agent O kali pertama muncul dalam Men in Black III (2012). Dia juga akan bertemu dengan Liam Neeson yang berperan sebagai High T, kepala MIB cabang Inggris.

''Merupakan sebuah anugerah bisa membangun chemistry bersama mereka dan mengenal serta menemukan satu sama lain selama syuting berlangsung,'' ungkap Hemsworth. (adn/c19/jan)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Thor Menikah Dadakan di Pulau Sumba


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler