jpnn.com, SURABAYA - Sukses memasarkan cluster Rotterdam tahap satu, PT Ciputra Delta, pengembang perumahan CitraHarmoni, kembali akan merils Rotterdam tahap dua.
Rencananya, cluster paling baru di perumahan milik Ciputra Group tersebut akan dirilis awal semester dua nanti. Hartono Winarko, general manager CitraHarmoni menjelaskan, sampai saat ini demand di cluster Rotterdam masih cukup tinggi.
BACA JUGA: Pasar Apartemen di Depok Sangat Seksi
Terbukti beberapa customer berani membeli di secondary market meskipun harganya naik signifikan dari harga perdana.
“Karena itu, kami akan kembali rilis cluster Rotterdam tahap dua. Rencananya nanti awal semester dua,” kata Hartono Winarko seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Jumat (19/5).
BACA JUGA: Permintaan Rumah di Atas Rp 500 Juta Masih Tinggi
Dikatakan, cluster Rotterdam tahap dua ini nanti sedikit lebih besar dari sebelumnya.
Luas lahannya sekitar 3,5 hektar dan jumlah unit rumahnya ada 120 unit. Sementara tahap pertama jumlahnya hanya 101 unit dang langsung habis dalam tempo singkat.
BACA JUGA: Properti Belum Berkontribusi Signifikan pada Pertumbuhan Ekonomi
“Harganya belum bisa kami rilis sekarang. Namun yang jelas ada kenaikan dari Rotterdam tahap pertama. Saat ini cluster Rotterdam sudah tahap pengurukan dan akan segera kami bangun. Kami yakin tahap dua nanti juga akan sukses seperti tahap pertama,” tandasnya.
Mayasari, marketing manager CitraHarmoni menambahkan, pihaknya juga merilis tipe terbaru di cluster Riverside yakni Shimano. Hingga saat ini demand rumah tipe besar dua lantai di CitraHarmoni dengan harga
Rp 1,3 miliar masih tinggi. Susetyo Anto Budiono, senior vicepresident Bank Mandiri Region VIII mengatakan, pihaknya mendukung sepenuhnya pengembangan yang dilakukan Ciputra Group dengan menawarkan bunga KPR murah. (fix/hen)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Garap Segmen Premium, PP Properti Andalkan Diferensiasi
Redaktur : Tim Redaksi