jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi muda Clarisa Arda menjalin sebuah kolaborasi dengan musisi campur sari, Sonny Jos.
Keduanya berduet membawakan lagu campursari berjudul Sumi Sumi dan Madiun Ngawi.
BACA JUGA: Konser Dewa 19 di Bandung Tak Dapat Izin, Ahmad Dhani Bilang Begini
Clarisa Arda mengaku tidak menyangka bisa berkolaborasi dengan Sonny Jos yang telah lama diidolakannya.
"Kami lagi di studio, Mas Sonny dengar suara aku, entah kenapa Mas Sonny bilang suaraku bagus. Dari situ, kami terus komunikasi," kata Clarisa Arda, Minggu (3/4).
BACA JUGA: Kabar Gembira untuk Beliebers, Jadwal Konser Justin Bieber di Jakarta Bakal Ditambah
Clarisa Arda menyebut kolaborasi dengan Sonny Jos tercetus saat pertemuan tidak sengaja di label Seven Star Record.
Keduanya lantas sepakat membuat single Sumi Sumi dan Madiun Ngawi dengan beberapa penyesuaian musik.
BACA JUGA: Dibantu Raisa, Sade Susanto Ungkap Rasa Jatuh Cinta Lewat Maybe Baby
"Kalau untuk Sumi Sumi, mengikuti orginal song. Untuk Madiun Ngawi, ada variasinya," bebernya.
Clarisa Arda merasa tertantang agar tampil maksimal saat berkolaborasi dengan Sonny Joss.
Dia harus menggunakan bahasa Jawa dalam dua lagu tersebut.
"Alhamdulillah bisa lancar. Lagu campursari banyak yang suka, semoga populer lagunya," imbuh Clarisa Arda. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra