Coba Berhenti Minum Kopi? 8 Hal ini yang Akan Anda Alami

Kamis, 28 Februari 2019 – 13:37 WIB
Ilustrasi kopi. Foto: Pixabay

jpnn.com - Bagi pencinta kopi, sehari tanpa kopi rasanya tak lengkap. Namun, jika Anda merasa beberapa waktu belakangan sudah terlalu banyak ngopi (misalnya lebih dari 4 cangkir per hari) dan ingin berhenti sementara atau menguranginya, ada beberapa perubahan yang akan Anda alami.

Membayangkan melewati hari tanpa kopi memang rasanya sulit, meski ada sisi baiknya untuk tubuh. Dilansir dari Reader’s Digest, berikut ini adalah beberapa hal yang bisa Anda alami saat berhenti minum kopi.

BACA JUGA: Kopi Paling Sehat yang Bisa Anda Konsumsi

1. Sakit kepala lebih sering
Setiap pencinta kopi tentu tahu tanda-tanda sakit kepala akibat tidak mendapatkan kafein pada pagi hari. Ketika Anda berhenti minum kopi, asupan dopamin dan adrenalin pun hilang. Keduanya bertindak sebagai stimulan alami yang membuat Anda terjaga.

Sebaliknya, adenosin – hormon yang bertanggung hawa untuk istirahat dan rasa lelah – mengalir deras ke kepala. Ini menyebabkan perubahan pada kimiawi otak yang bisa mengakibatkan sakit kepala.

BACA JUGA: Gaet Generasi Milenial Lewat Kopi, ini yang Dilakukan Kementan

Saran dari Wesley Delbridge, RD, juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics kepada Prevention, untuk meminimalkan rasa sakit jangan langsung berhenti total minum kopi. Sebaiknya, kurangi asupan kopi dari biasanya setiap 2-3 hari. Menghilangkan setengah cangkir kopi, mengganti kopi dengan teh, atau mengombinasikan kopi biasa dengan kopi decaf bisa membantu menghindari gejala putus kafein. Ini bisa membantu Anda “sembuh” dari ketergantungan Anda.

2. Perubahan berat badan, bisa turun atau bisa naik
Kalau setiap hari Anda beli kopi di kedai kopi favorit, berhenti atau mengurangi kopi berarti bisa memangkas pengeluaran sekaligus asupan kalori. Sebuah studi dari Universitas Duke, Amerika Serikat, konsumsi harian kafein lewat kopi, teh, atau minuman ringan bisa meningkatkan asupan gula hingga 10 persen. Ini dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular dan obesitas.

BACA JUGA: Cara Lain Menikmati Kopi

Bahkan, jika kopi favorit Anda adalah latte dengan tambahan pemanis, kandungan gula dan krimnya bisa menambah asupan kalori hingga 200 per sajian. Dengan mengurangi konsumsi jenis kopi tersebut (baiknya beralih ke kopi hitam tanpa pemanis), akan memotong ratusan kalori dari asupan harian Anda, yang berarti berat badan bisa turun.

Efek lain berhenti minum kopi adalah bertambahnya berat badan. Kopi diketahui dapat menahan nafsu makan. Berhenti mengonsumsinya bisa membuat Anda mencari pengganti yang mengandung gula dan lemak lebih sering dari biasanya. Ini sangat mungkin terjadi jika gejala putus kafein yang dialami tubuh adalah mencari makanan atau minuman manis, yang dapat meningkatkan gula darah dan konsumsi kalori harian.

3. Timbul rasa sakit lainnya pada tubuh
Tak cuma sakit kepala, mereka yang berhenti mengonsumsi kopi dinilai bakal mengalami efek samping seperti depresi, kecemasan, gejala seperti flu, insomnia, lekas marah, perubahan suasana hati, dan kelesuan. Meski begitu, kondisi ini tak akan berlangsung dalam waktu lama.

Para ahli mengatakan bahwa sebagian besar gejala fisik dari putus kafein akan berlalu setelah dua hari pertama. Sementara itu, sisa efek samping lainnya tidak akan bertahan lebih dari satu atau dua minggu.

4. Kualitas tidur lebih baik
Meskipun Anda akan merasa lelah karena tubuh sedang menyesuaikan dengan berkurangnya stimulan dari kopi, memangkas kafein bisa berdampak baik pada kualitas tidur Anda, terutama jika terbiasa minum kopi pada sore atau malam hari.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam “Journal of Clinical Sleep Medicine” menemukan bahwa asupan kafein, bahkan 6 jam sebelum waktu tidur, dapat mengganggu siklus tidur pada malam tersebut. Saat berhenti minum kopi, alhasil kualitas tidur Anda lebih baik.

5. Berhenti mendapat asupan antioksidan
Kopi adalah sumber antioksidan yang baik. Sejumlah penelitian telah menemukan bahwa minum lebih dari tiga cangkir kopi per hari dapat menurunkan risiko seperti kanker payudara, Parkinson, serta meningkatkan kesehatan tulang. Jangan khawatir, Anda bisa tetap mendapatkan asupan antioksidan dari konsumsi buah dan sayuran.

6. Senyum lebih indah
Kopi bersifat asam yang dapat mengikis enamel gigi dan menodainya dalam setiap sesapan. Dengan memangkas konsumsi kafein, ini bisa melindungi gigi dari erosi seumur hidup, sehingga gigi akan tampak lebih putih. Senyum pun jadi lebih indah!

7. Konstipasi
Pada dasarnya, kopi bisa menstimulasi pencernaan, sehingga kerap kali setelah meminumnya tak lama kemudian Anda langsung berhasrat ingin buang air besar. Namun, jangan khawatir, meski berhenti atau mengurangi minum kopi, Anda tetap bisa buang air besar secara rutin. Caranya adalah dengan memenuhi kebutuhan serat (ada dalam gandum utuh, sayuran, dan kacang-kacangan), banyak minum air putih, dan olahraga secara rutin.

8. Sulit konsentrasi
Berhenti minum kopi bisa bikin Anda merasa lelah dan mudah tersinggung, yang bisa menyebabkan menurunnya konsentrasi. Ini merupakan akibat kurangnya stimulan yang didapat dari kopi, seiring naiknya adenosin yang berperan dalam rasa lelah yang dirasakan.

Untuk mengatasinya, berdasarkan sebuah studi yang dipublikasikan di “British Journal of Psychology” Anda bisa mengunyah permen karet mint untuk tetap membuat otak terjaga. Partisipan dilaporkan reaksi yang lebih cepat dan lebih akurat saat mengerjakan tugas, khususnya menjelang akhir sesi.

Nah, itulah hal-hal yang akan Anda alami jika berhenti atau membatasi minum kopi. Anda tak perlu sampai berhenti total minum kopi. Yang penting, konsumsilah dalam batasan tertentu — 2-3 cangkir per hari — dan tak usah menambahkan gula, krim, whipped cream, dan lain-lain.

Lain halnya jika Anda sedang hamil atau menderita penyakit mag, baiknya hindari kopi sama sekali. Jika memang ingin, konsultasikan hal ini dengan dokter terlebih dulu.(RN/RVS/klikdokter)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perempuan Lebih Stres Melahirkan Bayi Lelaki, Ini Penjelasannya


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler