jpnn.com - HUJAN gol yang tercipta di Signal Iduna Park, atau yang karib juga disebut BVB Stadion Dortmund, mencatatkan sejarah baru.
12 gol yang tercipta dalam laga antara tuan rumah Borussia Dortmund itu merupakan rekor skor tertinggi dalam sejarah Liga Champions.
BACA JUGA: Sebuah Keajaiban Bernama Leicester City
Sebelumnya, rekor dipegang oleh laga antara Monaco vs Deportivo La Coruna yang berlagsung pada 5 November 2003. Saat itu Monaco menang 8-3.
Sebelumnya lagi, ada sembilan gol yang tercipta dalam laga PSG vs Rosenborg pada 24 Oktober 2000. PSG menang 7-2.
BACA JUGA: Ini Tim yang Sudah Pegang Tiket 16 Besar Liga Champions
Sama dengan PSG vs Rosenborg, partai Lyon kontra Werder Bremen pada 8 Maret 2005 juga berkesudahan 7-2, Lyon unggul.
Selain skor gol terbanyak, UEFA juga mencatat sejauh ini margin skor terbesar yang pernah terjadi adalah delapan gol (8-0).
BACA JUGA: Persib Hanya Waspadai Tiga Tim Ini
Itu terjadi saat Liverpool menang atas Beskitas pada 6 November 2007, dan ketika Real Madrid melibas Malmo pada 8 Desember 2015.
UEFA juga mencatat, sejauh ini ada dua laga yang menghasilkan skor imbang tertinggi, yakni Hamburg vs Juventus (13 September 2000) dan Chelsea kontra Liverpool (14 April 2009). Kedua laga berakhir 4-4. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Good Bye Tottenham Hotspur...
Redaktur : Tim Redaksi