jpnn.com, JAKARTA - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo a.k.a The Minions harus berjuang keras untuk bisa melangkah ke semifinal Indonesia Masters 2022.
Ganda ranking satu dunia itu harus melalui pertarungan rubber game saat melawan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.
BACA JUGA: Drama 3 Gim, Ginting Usir Lee Zii Jia dari Indonesia Masters 2022
The Minions sempat tertinggal cukup jauh 10-21 di gim pertama sebelum menang pada dua gim berikutnya dengan skor 21-11, 21-18.
Jalannya Pertandingan
Marcus/Kevin memulai gim pertama dengan kurang apik. Sejak tertinggal 3-5, mereka seakan sulit mengejar perolehan poin wakil Malaysia.
BACA JUGA: Dahsyat, Apriyani/Siti Lumpuhkan Raksasa Korea
Alhasil, Goh/Nur menutup interval pertama dengan skor cukup jauh 11-5. Selepas rehat, pasangan ranking 12 dunia itu makin tak terbendung.
Goh/Nur melesat 16-8 sebelum menyudahi gim pertama dengan kemenangan 21-10.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Dibayangi Catatan Buruk Lawan Yordania, Shin Tae Yong Beri Pesan Tegas
The Minions mencoba memperbaiki penampilan pada gim kedua. Mereka pun sukses membuat Goh/Nur kesulitan. Mereka akhirnya memimpin 11-5 di jeda interval.
Selepas interval, permainan Marcus/Kevin makin menjadi-jadi. Mereka terus melesat 18-8 sebelum menutup gim kedua 21-11.
Pada gim ketiga alias penentuan, The Minions ternyata bisa mempertahankan penampilan impresifnya. Unggulan pertama Indonesia Masters 2022 itu mampu mengungguli wakil Malaysia 11-5.
Setelah interval, Goh/Nur sempat mengejar ketinggalan menjadi 12-14. Namun, The Minions kembali menjauh 17-13 sebelum menutup laga dengan kemenangan 21-18.
Hasil ini mengantar The Minions lolos ke semifinal ntuk melawan pemenang laga Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China).(mcr15/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib