Comvalius Koleksi 32 Gol, Bali United Paling Menakutkan

Sabtu, 21 Oktober 2017 – 13:30 WIB
Sylvano Dominique Comvalius menanduk bola. Foto: Liga Indonesia

jpnn.com, BALI - Performa hebat Bali United pada Go-Jek Traveloka Liga 1 tak lepas dari kehebatan Sylvano Dominique Comvalius.

Meski berstatus pendatang baru di Liga Indonesia, Comvalius mampu beradaptasi dengan cepat.

BACA JUGA: Pengakuan Jujur Widodo usai Bali United Tekuk PS TNI

Gol demi gol pun terus mengalir dari kaki dan kepalanya.

Terbaru, Comvalius memborong gol kemenangan Bali United saat menekuk PS TNI dengan skor 2-1 (1-1) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (20/10).

BACA JUGA: Kecewa Pada Wasit, Pelatih Arema FC Banting Botol Air

Tambahan sepasang gol itu membuat Comvalius kian kukuh di puncak daftar pencetak gol terbanyak.

Saat ini, penyerang 30 tahun tersebut sudah mengoleksi 32 gol.

BACA JUGA: Widodo Cahyono Putro Beberkan Kelemahan Terbesar Bali United

Artinya, hampir separuh gol Bali United musim ini disumbangkan oleh Comvalius.

Hingga pekan ke-30, Bali United masih berstatus tim tersubur dengan koleksi 68 gol.

Pelatih PS TNI Rudi Eka Priambada pun memuji lini depan Bali United yang sangat menakutkan.

Menurut Rudy, Bali United memiliki serangan balik yang akurat.

Namun, dia juga menyesali hukuman penalti yang diterima timnya dalam laga itu.

''Bali United punya counter attack cukup bagus dan mereka memanfaatkan itu dengan baik. Penalti seharusnya juga tidak seharusnya terjadi asalkan pemain kami sabar dan tidak gegabah untuk membuat pelanggaran,” kata Rudy setelah laga. (ben)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sulit Raih Kemenangan, Arema FC Tak Edan Lagi


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler