jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan penyedia platform data streaming, Confluent mengumumkan program terbaru bernama Confluent Migration Accelerator. Program ini merupakan hasil kerja sama dengan mitra mereka.
Solusi ini menyediakan dukungan migrasi dari Apache Kafka dan infrastruktur streaming tradisional.
Diketahui bahwa data real-time sangat penting bagi bisnis modern untuk mendorong pengalaman pelanggan yang baru, meningkatkan operasi bisnis dan mendorong inovasi di seluruh produk dan layanan perusahaan.
Open-source Apache Kafka telah diadopsi secara luas sebagai cara untuk memanfaatkan data real-time, dengan lebih dari 100.000 organisasi global dan 75 persen dari Fortune 500 menggunakannya saat ini.
BACA JUGA: Bantu Bisnis di Indonesia Tumbuh Subur, Confluent Hadirkan Data Streaming
Terlepas dari popularitasnya, Open-source Kafka yang dikelola sendiri dapat menimbulkan beban dan risiko operasional yang signifikan dan berkelanjutan, yang akan bertambah seiring berjalannya waktu.
Meskipun Kafka berfungsi sebagai fondasi untuk sistem data modern, Kafka tidak menyediakan semua fungsi yang diperlukan secara langsung seperti skalabilitas elastis, proses failover, ukuran klaster dan banyak lagi.
Confluent telah membantu lebih dari 4.900 lebih perusahaan global untuk memulai perjalanan data streaming mereka dan baru-baru ini dinobatkan sebagai Leader oleh Forrester Research dalam The Forrester Wave: Platform Data Streaming, Q4 2023.
Beberapa mitra Confluent telah bergabung dengan Confluent Migration Accelerator untuk mempermudah migrasi mereka.
BACA JUGA: Confluent Meluncurkan Data Streaming Percepat Pengembangan Aplikasi AI
Mereka adalah Amazon Web Services (AWS), EPAM, Google Cloud, iLink, Improving, Microsoft Azure, Platformatory, Psyncopate, CloudMile, Ness, dan SVA System Vertrieb Alexander GmbH.
Confluent berkomitmen terus mengembangkan program ini dengan mengajak lebih banyak mitra dengan solusi migrasi yang inovatif untuk membantu pelanggan meningkatkan skala lebih cepat.
Organisasi yang mengandalkan infrastruktur data tradisional atau alternatif Kafka yang kurang lengkap dibebani dengan data statis yang menghambat mereka untuk berkembang," ujar VP Partner and Innovation Ecosystem Confluent Paul Mac Farland.
“Confluent Migration Accelerator akan memudahkan organisasi untuk dengan cepat mendapatkan manfaat dari satu-satunya platform data streaming yang mengalirkan, mengatur, memproses, dan menghubungkan data secara real-time,” ujarnya.
Confluent mengeklaim bahwa program Migration Accelerator menawarkan sejumlah benefit penting, mulai dari migrasi yang mudah dan proses cepat lewat jaringan Confluent global integrator sistem bersertifikasi.
Multi-tenancy, elastisitas, penyeimbangan data, biaya jaringan dan banyak lagi dioptimalkan dengan platform cloud native Confluent untuk mengurangi pengeluaran untuk infrastruktur. Pada akhirnya pengguna atau klien akan mendapatkan benefit penghematan uang dan waktu.(ray/jpnn)
BACA JUGA: Confluent Gelar Kompetisi Data Streaming untuk Startup, Hadiahnya Fantastis
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean