Contohlah Kerukunan Umat Beragama di Sini, Adem Beneerrr

Jumat, 08 Juli 2016 – 21:41 WIB
Ilustrasi. Foto; AFP

jpnn.com - MANADO-- Gubernur Sulut Olly Dondokambey menilai, kerukunan warganya yang sudah terkenal baik dalam maupun luar negeri patut jadi contoh bagi daerah lainnya.‎

Bahkan menurut politikus PDI Perjuangan itu, sampai saat ini seluruh elemen masyarakat baik tokoh adat hingga agama saling menghormati serta menjaga toleransi bersama.

BACA JUGA: Pemerintah Jamin tak Ada Vaksin Palsu Lolos

"Masyarakat Sulut bisa hidup berdampingan dengan damai dan tidak mudah diprovokasi karena kuatnya kerukunan antarumat beragama," kata Olly dalam silaturahmi dengan tokoh-tokoh agama di Manado, Jumat (8/7).

Dengan terlalinnya hubungan tersebut, Olly berharap masyarakat Sulut bisa terus bersatu demi kesejahteraan warga Kawanua.

BACA JUGA: Woow...TIm Gegana Siaga di Sekitar Anyer, Ada Apa?

‎"Hidup rukun dan damai sangatlah indah. Karena itu masyarakat Sulut harus tetap bersatu jangan mudah dimasuki propaganda yang menyesatkan," tandasnya. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Lebaran Ketiga, Jalanan di Daerah Ini Mulai Ramai

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siiippp! Wali Kota Akan Angkat Guru Honorer


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler