jpnn.com, MILAN - Duel menarik tersaji di perempat final Coppa Italia saat AC Milan bersua Lazio di San Siro, Kamis (10/2) dini hari WIB,
Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan pertandingan tersebut, bisa melalui link live streaming di halaman terakhir.
BACA JUGA: Inter Milan vs AS Roma: 5 Fakta Menarik Kemenangan Nerazzurri, Potensi Derbi Panas di Semifinal
Duel AC Milan vs Lazio diprediksi berjalan seru dan menarik. Pasalnya, kedua tim sedang dalam kepercayaan diri tinggi.
Pada pekan ke-24 Serie A, Milan mencundangi Inter Milan 2-1 pada laga bertajuk Derby della Mandonnina. Adapun Lazio menang telak 3-0 atas tuan rumah Fiorentina.
BACA JUGA: Liverpool Wajib Hati-hati, Sadio Mane Mulai Kepikiran Hengkang
Milan dan Lazio sudah bertemu sekali di musim ini, tepatnya di pekan ke-3 Serie A. Saat itu, Rossoneri menang 2-0 berkat gol dari Zlatan Ibrahimovic dan Rafael Leao.
Pemenang laga ini akan menantang Inter di semifinal Copa Italia. Tim berjersei biru-hitam itu melangkah ke empat besar setelah membungkam AS Roma 2-0.
BACA JUGA: Bikin Gol di Laga Debut, Bintang Baru Juventus Dapat Kabar Kurang Sedap
Head to Head AC Milan vs Lazio
Pada lima pertemuan terakhir di Serie A, Milan sedikit lebih unggul dari Lazio. Rossoneri meraup tiga kali menang dan dua kali kalah.
1. (12/9/21) AC Milan 2-0 Lazio
2. (27/04/21) Lazio 3-0 Milan
3. (24/12/20) Milan 3-2 Lazio
4. (5/7/20) Lazio 0-3 Milan
5. (411/19) Milan 1-2 Lazio
Kondisi Tim
Milan tidak bisa diperkuat tiga pilar pentingnya, yakni Zlatan Ibrahimovic, Fikayo Tomori, dan Ante Rebic karena masih dibekap cedera.
Folde Ballo-Toure yang baru pulang dari Piala Afrika 2021 juga tidak memungkinkan untuk dilibatkan di laga nanti.
Sementara itu, Fransesco Acebi menjadi satu-satunya pemain Lazio yang diragukan tampil melawan Milan.
Prediksi Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Alessandro Florenzi, Pierre Kalulu, Matteo Gabbia, Theo Hernandez; Rade Krunic, Tiemoue Bakayoko; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rafael Leao; Olivier Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli.
Lazio (4-3-3): Pepe Reina; Elseid Hysaj, Patric, Denis Vavro, Manuel Lazzari; Danilo Cataldi, Lucas Leiva, Luis Alberto; Felipe Anderson, Mattia Zaccagni, Ciro Immobile./
Pelatih: Maurizio Sarri.
Prediksi
Lazio telah berjuang untuk mencapai puncaknya di bawah komando Maurizio Sarri. Namun, inkonsistensi kerap mengganggu Ciro Immobile dan kawan-kawan.
AC Milan di sisi lain, meraih kemenangan penting melawan musuh bebuyutan mereka (Inter, red) dan telah berkembang pesat bersama Stefano Pioli. Rossoneri sedang dalam performa impresif saat ini.
Milan diprediksi bisa memanangi laga nanti, terlebih laga dihelat di San Siro yang tak lain markas kebesaran Rossoneri.
Live Streaming
Duel AC Milan vs Lazio bisa disaksikan melalui channel TVRI atau klik link live streaming berikut ini: https://klik.tvri.go.id/
Laga tersebut akan dimulai pukul 03.00 WIB.(mcr15/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tuah Frank Lampard Bersama Everton Temui Jalan Buntu di Tangan Newcastle United
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib