Cosplayer Internasional Ramaikan Creator Superfest 2017

Selasa, 02 Mei 2017 – 14:37 WIB
Cosplayer di Creator Super Fest. Foto: Indopos

jpnn.com - Puluhan cosplayer dari Asia Tenggara berkumpul. Mereka menunjukan karyanya di Creator Super fest 2017 yang digelar di hotel Grand Ballrom Pulman Hotel Central Park, Jakarta Barat.

Deretan bintang tamu lokal dan luar negeri pun mewarnai ajang tahunan itu.

BACA JUGA: Bintang Tamu Spesial Bakal Meriahkan Event Cosplay Ennichisai 2017

Di antaranya, John Hatway asal Jepang yang terkenal degan karya dengan tema fiksi ilmiah, Okta Kung seorang character designer asal negara gajah putih yang menjadi tamu spesial.

Selain itu, nampuk pula cosplayer internasional, Alston Stephanus yang telah memulai debutnya di Cosplay sejak tahun 2014. Dia muncul di hari ke-2 The Creators Super Fest oleh Anime Festival Asia.

Alston datang ke acara ini mengenakan costum Finn The Human dari Adventure Times. ”Hari ini aku menghadiri undangan convention dari teman-teman cosplayer Indonesia, Feru Fujioka dan Kevin Oinky,” ujar Alston di temui di acara The Creators Super Fest oleh Anime Festival Asia di Ballroom Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat, Minggu, (30/4).

Pria yang menyiapkan event Megacon di Orlando tanggal 25-28 Mei 2017 mengaku komunitas cosplayer memang tersebar di seluruh dunia. Setiap komunitas pun kerap melakukan komunikasi untuk membuat kreasi yang seru.

”Yang menarik, save community karena kami saling sesama cospayer saling membantu dan kami anti-bully. Value untuk aku kualitas dan aku akan selalu menjiwakan karakter yang kecil dan lucu,” jelasnya.

Sampai saat ini terang Alston, dirinya telah memiliki 36 lebih cosplay anime, dan yang terbaru akan disuguhkan dalam event Megacon di Orlando.

”Persiapannya sudah 85%, aku akan hadir di sana sebagai cosplayer berduo dengan teman baik aku dari Chigago, Tank Tana Karo,” katanya.

Di event tersebut, Alston bakal membawakan 4 karakter duo. Yaitu Ash dan Misty dari Pokémon, Gijinka Officer Judy Hopps dan Gijinka Nick Wilde dari Zootopia, Spiderman PS 2 dan Spidergwen serta Finn The Human dan Lady Rainicorn dari Adventure Time.

”Dia ( Tank Tana Karo ) yang ngajarin aku akrobatik untuk sirkus. Dia memiliki company sirkus dengan performance cosplay, jadi seru! Ini sesuatu yang baru, mengkolaborasikan dan menghidupkan karakter cosplay di sirkus, dan bisnis ini sudah berjalan dua tahun,” katanya.

Penampilan di Orlando, lanjut Alston, bakal menjadi penampilan pertama di Megacon. ”Bulan Juli nanti, aku akan datang lagi di San Diego Comic Con, yang merupakan convention terbesar di dunia,” jelas Alston.

Sayangnya, kemampuan para cosplayer dalam berkreasi di tanah air masih dianggap sebagai ‘badut’. Padahal di luar negeri karya cosplay dan kemampuan mereka cukup diperhitungan.

Bahkan banyak dintaranya menjadikannya sebagai profesi yang menguntungkan. ”Kalau di luar negeri, menjadi cosplayer bisa jadi pilihan untuk karier seseorang,” katanya.

Tak salah Pencipta Super Fest 2017 terus mengadakan berbagai kegiatan menarik dan informatif. Dengan fokus pada aspek seni, cosplay, music, dan game.

Kegiatannya itu berkisar dari talkshow dengan ilustrator profesional dari Jepang dan Indonesia.

”Pertunjukan cosplay tamu lokal dan internasional, pertunjukan (Creator Act dan DJ Anisong), hingga game pencipta dan banyak lagi. Banyak tamu lokal dan internasional yang menonjol dari berbagai aspek akan berpartisipasi beragam kegiatan, “ tegasnya. (ash)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Cosplay  

Terpopuler