jpnn.com - CHELSEA akhirnya ikut meramaikan bursa persaingan untuk mendapatkan tandatangan Thomas Muller, setelah sebelumnya striker Bayern Muenchen dalam incaran Manchester United.
Muller digadang jadi penerus Diego Costa yang bakal disingkirkan Chelsea setelah pemain timnas Spanyol itu melemparkan rompi pada Jose Mourinho.
BACA JUGA: Ibu Ronaldo Kasih Kabar Gembira Buat Fans MU Nihââ¬Â¦
Namun mantan pemain tengah Bayern dan Jerman, Lothar Matthaus buru-buru memperingatkan Muller agar tidak bergabung Liga Inggris.
"Muller tidak perlu ke Manchester United atau Chelsea. Barcelona mungkin lebih baik. Saya tidak yakin dia mampu menerima irama permainan di Liga Inggris.
BACA JUGA: Keren Nih, Chesea Bakal Renovasi Stamford Bridge Jadi Berkapasitas Segini
"Menurut pendapat saya, dia harus tetap di Bayern hingga akhir karier. Dia tidak perlu ke tempat lain dan mencoba mencari tantangan baru," jelas Matthaus.(ray/jpnn)
BACA JUGA: Ternyata Jamie Vardy Sama Sekali Tak Tertarik Pada Chelsea dan MU
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kenapa Kemenangan Napoli Pantas Disebut Malam yang Ajaib? Begini Ceritanya
Redaktur : Tim Redaksi