Cowok Yogyakarta Ini Jadi Personel Boyband Korea Lho!

Kamis, 04 Mei 2017 – 06:49 WIB
Edward Wen alias Loudi 14U. Foto: Instagram

jpnn.com - NAMA Edward Wen sedang booming di kalangan pecinta K-pop. Pasalnya, Edward yang memiliki nama panggung Loudi baru saja menjadi salah satu personel boyband Korea bernama 14U.

Boyband itu baru debut pada April lalu dan nama Loudi langsung populer di media sosial.

BACA JUGA: Wonder Girls Bubar

Terutama, karena namanya dicari fans Kpop asal Indonesia.

Menurut para fans, nama Loudi di Korsel adalah Jihoon.

Dikutip dari beberapa akun fans Loudi disebutkan pemuda berkulit putih itu lahir dan besar di Yogyakarta.

Loudi yang lahir pada 13 April 1996 ini dikabarkan ke Korea pada 2014 lalu untuk kuliah.

"Loudi udah jago banget bahasa Korea, itu terlihat dari videonya," tulis akun Instagram @kpopallsecrets.

Sejak diketahui sebagai orang Indonesia pertama yang menjadi idol di Korea, Loudi langsung mendapat dukungan fans K-pop tanah air.

"Sudah tak sabar melihat penampilan Loudi bersama 14U," tulis akun lainnya.

Untuk diketahui, 14U adalah grup K-pop baru yang beranggotakan 14 member di bawah naungan BG Entertainment.

Mereka dijadwalkan akan debut tahun ini.

Saat ini U14 sedang bersiap konser pre-debut di Jepang. (flo/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Kpop   edward wen   loudi 14U  

Terpopuler