LONDON- Performa hebat yang ditunjukkan di MotoGP musim ini ternyata tak membuat Cal Crutchlow percaya diri menatap gelar juara dunia. Meski duduk di posisi keempat dan hanya terpaut 34 angka dari pucuk klasemen, pembalap Yamaha Monster Tech 3 tersebut enggan membicarakan peluang menjadi juara dunia.
Menurutnya, persaingan masih sangat ketat. Apalagi, balapan masih menyisakan banyak seri. Berbagai kemungkinan masih bisa terjadi. Bukan hanya untuk pembalap lain, tetapi juga bagi Crutchlow sendiri.
“Saya tidak mau membicarakan mengenai juara dunia. Saya hanya ingin naik podium sebanyak mungkin. Saya juga ingin memenangi seri sebanyak mungkin,” terang pembalap berusia 27 tahun tersebut seperti dilansir laman Motorcyclenews, Rabu (17/7).
Menurut pembalap asal Inggris tersebut, posisinya di klasemen sementara saat ini dianggap sudah cukup bagus. Berada di posisi keempat merupakan mimpi yang menjadi kenyataan. Sejak awal musim, Crutchlow memang menargetkan bisa masuk lima besar.
Hanya saja, bukan berarti dirinya bisa terus mempertahankan posisinya itu. Sebab, pembalap lain juga terus menunjukkan performa memikat. Termasuk Valentino Rossi yang menjadi pesaing kuatnya. Keduanya kini hanya berjarak enam poin.
“Untuk saya, berada di posisi lima besar adalah hal yang sangat bagus. Itu merupakan target saya ketika memulai balapan musim ini. Namun, sangat susah bersaing dengan Marquez, Pedrosa, Lorenzo dan Rossi karena mereka sangat kuat,” tegas Crutchlow. (jos/jpnn)
Menurutnya, persaingan masih sangat ketat. Apalagi, balapan masih menyisakan banyak seri. Berbagai kemungkinan masih bisa terjadi. Bukan hanya untuk pembalap lain, tetapi juga bagi Crutchlow sendiri.
“Saya tidak mau membicarakan mengenai juara dunia. Saya hanya ingin naik podium sebanyak mungkin. Saya juga ingin memenangi seri sebanyak mungkin,” terang pembalap berusia 27 tahun tersebut seperti dilansir laman Motorcyclenews, Rabu (17/7).
Menurut pembalap asal Inggris tersebut, posisinya di klasemen sementara saat ini dianggap sudah cukup bagus. Berada di posisi keempat merupakan mimpi yang menjadi kenyataan. Sejak awal musim, Crutchlow memang menargetkan bisa masuk lima besar.
Hanya saja, bukan berarti dirinya bisa terus mempertahankan posisinya itu. Sebab, pembalap lain juga terus menunjukkan performa memikat. Termasuk Valentino Rossi yang menjadi pesaing kuatnya. Keduanya kini hanya berjarak enam poin.
“Untuk saya, berada di posisi lima besar adalah hal yang sangat bagus. Itu merupakan target saya ketika memulai balapan musim ini. Namun, sangat susah bersaing dengan Marquez, Pedrosa, Lorenzo dan Rossi karena mereka sangat kuat,” tegas Crutchlow. (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Liverpool vs Indonesia XI Disiarkan TV Inggris
Redaktur : Tim Redaksi