Cuaca Ekstrem, Kapal Cepat Padang-Mentawai Batal Diberangkatkan

Jumat, 02 April 2021 – 20:19 WIB
Kapal cepat perusahaan Mentawai Fast yang menghubungkan Kota Padang dengan Kabupaten Kepulauan Mentawai (ANTARA/ Mario Sofia Nasution)

jpnn.com, PADANG PARIAMAN - Kondisi cuaca ekstrem mengakibatkan kapal cepat Mentawai Fast yang menghubungkan Kota Padang dengan Kabupaten Kepulauan Mentawai batal diberangkatkan.

Kapal Mentawai Fast tidak beroperasi hari ini hingga besok, akibat gelombang laut tinggi dan cuaca buruk.

BACA JUGA: Personel Dua Kapal Cepat Rudal Tingkatkan Kemampuan Bertempur

Menurut Manager Mentawati Fast, Ari Bayu pembatalan penyeberangan terpaksa dilakukan dengan alasan keamanan.

“Kami mohon maaf atas pembatalan seluruh pelayaran akibat cuaca ekstrem," kata dia di Padang, Jumat (2/4).

BACA JUGA: Cuaca Ekstrem, Gelombang Besar Dorong Kapal Tongkang Tabrak Rumah Warga

Menurut dia, pembatalan tersebut tergantung dari kapten kapal, dan pihaknya, karena sudah mendapatkan peringatan dari pihak Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

"Saat ini kondisi cuaca memang buruk, kecepatan angin juga sampai 19 sampai 25 knots," ungkapnya.

BACA JUGA: Mohon Maaf, Gelombang Tinggi Kapal Terpaksa Tunda Arus Balik

Ari mengatakan apabila cuaca mendukung, penumpang akan diberangkatkan pada Minggu (4/4).

"Kalau tidak, akan kami berangkatkan pada Senin (5/4)," katanya.

Dia menambahkan mengatakan jumlah penumpang yang menyeberang dari Padang ke Kabupaten Mentawai bila keadaan normal sekitar 120 hingga 130 orang per hari.

Kapal tersebut dengan sejumlah tujuan di Kabupaten Kepulauan Mentawai yakni Tua Pejat, Sikakap dan Siberut. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler