Cukup 3 Bahan, Resep Sarapan Pagi Mudah, Enak, dan Sehat

Sabtu, 29 Januari 2022 – 10:19 WIB
Resep sarapan mudah, enak, dan sehat. Ilustrasi: Elvi R/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sarapan pagi adalah salah satu hal yang paling penting.

Penyerapan nutrisi terbaik dalam tubuh dilakukan pada pagi hari.

BACA JUGA: Resep Tahu Bulat Sambal, Menu Enak, Pas Untuk Anak Indekos

Namun, banyak orang melewatkan sarapan karena tidak sempat memasak atau pun malas.

JPNN.com berbagi tips resep sarapan yang mudah dan enak. Selain sehat, juga hemat minyak goreng.

BACA JUGA: Resep Potato Bubble, Camilan Krispi dengan Bahan Supergampang

Bahan:

1. Roti Gandum dua lembar
2. Ham satu lembar
3. Margarin satu sendok makan
4. Selada Lettuce dua lembar
5. Saos sambal
6. Mayonnaise

Cara membuat:
1. Panaskan teflon anti lengket
2. Beri margarin
3. Panggang roti hingge kecoklatan
4. Panggang ham atau telur
5. Letakkan ham di atas roti
6. Letakkan selada lettuce
7. Bubuhi dengan saos sambal, dan mayyonaise
8. Siap dihidangkan bisa ditemani dengan secangkir kopi. (mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler