jpnn.com - Daftar 27 pemain Timnas Indonesia untuk menghadapi Jepang dan Arab Saudi pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia sudah diumumkan.
Tak terlalu banyak kejutan dalam pemanggilan kali ini, tetapi dua nama langganan dipastikan absen, yakni Asnawi Mangkualam dan Ernando Ari.
BACA JUGA: Kabar Kurang Sedap dari Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Jepang
Asnawi dan Ernando merupakan dua pemain yang selalu mendapat panggilan Shin Tae Yong.
Namun, kali ini keduanya terpaksa absen membela Garuda. Asnawi dan Ernando kabarnya mengalami cedera.
BACA JUGA: Dipecat Arab Saudi, Roberto Mancini CLBK dengan Timnas Italia?
Asnawi dibekap cedera hamstring saat memperkuat klubnya, Port FC menghadapi Nakhon Ratchasima di Liga Thailand, 19 Oktober lalu.
Hal serupa dialami Ernando yang harus absen dari Timnas Indonesia karena cedera bahu setelah membela Persebaya Surabaya.
BACA JUGA: Jepang Terancam Pincang saat Jumpa Timnas Indonesia
Tak hanya Ernando dan Asnawi, ada satu pemain Timnas Indonesia lainnya yang tak bisa memenuhi panggilan karena cedera, yaitu Malik Risaldi.
Selain absennya nama-nama di atas, Indonesia masih memanggil sejumlah pemain andalan, seperti Maarten Paes, Rizky Ridho, Jay Idzes, Ivar Jenner, sampai Ragnar Oratmangoen.
Untuk mengetahui daftar 27 pemain Timnas Indonesia bisa simak rangkuman JPNN.com berikut ini.(mcr15/jpnn)
Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Menghadapi Jepang dan Arab Saudi
Kiper:
- Nadeo Argawinata (Borneo FC)
- Maarten Paes (FC Dallas)
- M. Riyandi (Persis Solo)
Belakang:
- Jay Idzes (Venezia)
- Jordi Amat (Johor Darul Takzim)
- Mees Hilgers (FC Twente)
- Rizky Ridho (Persija Jakarta)
- Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
- Justin Hubner (Wolves U-21)
- Calvin Verdonk (NEC Nijmegen)
- Pratama Arhan (Suwon FC)
- Shayne Pattynama (KAS Eupen)
- Sandy Walsh (KV Mechelen)
- Yance Sayuri (Malut United)
- Yakob Sayuri (Malut United)
Tengah:
- Thom Haye (Almere City)
- Nathan Tjoe-A-On (Swansea City)
- Ivar Jenner (FC Utrecht)
- Ricky Kambuaya (Dewa United)
Depan:
- Ragnar Oratmangoen (FCV Dender)
- Marselino Ferdinan (Oxford United)
- Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
- Egy Maulana (Dewa United)
- Rafael Struick (Brisbane Roar)
- Hokky Caraka (PSS Sleman)
- Eliano Reijnders (PEC Zwolle)
- Ramadhan Sananta (Persis Solo)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib