Daftar Lengkap Skuat Timnas untuk TC di Australia dan Bali

Jumat, 22 Februari 2019 – 01:19 WIB
Simon McMenemy. Foto: M Syafaruddin/JPC/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 27 pemain bakal menjalani pemusatan latihan (training center/TC) di Australia dan Bali menjelang laga uji coba kontra Myanmar pada 25 Maret 2019.

Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy akan menggelar pemusatan latihan pada 6-21 Maret.

BACA JUGA: Piala AFF U-22 2019: Timnas Indonesia Ditahan Imbang Myanmar

Para pemain akan berkumpul di Bali pada 6 Maret. Setelah itu mereka bertolak ke Perth, Australia, untuk menjalani TC mulai 17 Maret.

Timnas akan beruji coba dua kali selama di Australia. Salah satunya ialah melawan Perth Glory FC.

BACA JUGA: Pelatih Timnas Minta PSSI Undang Seluruh Pelatih Klub Liga 1

Setelah menjalani TC di Australia, para pemain akan melanjutkan program di Bali hingga 21 Maret.

Timnas Indonesia sendiri dijadwalkan bertolak ke Myanmar pada 21 Maret.

BACA JUGA: Simon McMenemy Pantau Laga Arema FC kontra Persita Tangerang

Khusus pemusatan latihan di Australia hanya diikuti 25 pemain. Hal itu karena Hansamu Yama izin menikah, sedangkan Yanto Basna baru bisa bergabung pada saat TC di Bali. (saf/jpc/jpnn)

Daftar Pemain untuk TC di Australia dan Bali

 

Kiper

1. Andritany Ardhiyasa, Persija

2. Muhammad Ridho, Madura United

3. Teja Paku Alam, Semen Padang

 

Belakang

4. Johan Ahmat Farizi, Arema FC

5. Novri Setiawan, Persija

6. Ruben Sanadi, Persebaya

7. Yustinus Pae, Persipura

8. Alsan Sanda, Bhayangkara FC

9. Ricky Fajrin, Bali United

10. Fachruddin Aryanto, Madura United

11. Manahati Lestusen, PS Tira Persikabo

12. Otavio Dutra, Persebaya

13. Yanto Basna, Sukhotai FC

14. Hansamu Yama, Persebaya

 

Tengah

15. Evan Dimas, Barito Putera

16. Zulfiandi, Madura United

17. Arthur Bonai, PSIS

18. Rizky Pellu, PSM

19. Wahyu Subo Seto, Bhayangkara FC

20. Muhammad Rahmat, PSM

21. Andik Vermansah, Madura United

22. Greg Nwokolo, Madura United

23. Riko Simanjuntak, Persija

24. Stefano Lilipaly, Bali United

 

Depan

25. Dedik Setiawan, Arema FC

26. Ilija Spasojevic, Bali United

27. Samsul Arif, Barito Putera

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelatih Timnas Pantau Riko dan Andritany di Laga Persija vs 757 Kepri Jaya


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler