Dahlan Iskan: Niat Yusuf Mansur Sangat Mulia

Sabtu, 20 Juli 2013 – 12:38 WIB
JAKARTA - Bisnis Ustaz Yusuf Mansur yang menggalang dana masyarakat memang menjadi perhatian khusus Menteri BUMN Dahlan Iskan. Mantan bos PLN itu meminta Yusuf menutup usahanya itu. Penutupan pendaftaran bagi investor baru tersebut dilakukan dua pekan lalu.
 
Sementara itu, menanggapi perannya dalam aktivitas Yusuf Mansur, Menteri BUMN Dahlan Iskan mengakui bahwa dirinya memang memberikan masukan kepada Yusuf Mansur untuk menunda sementara program yang disebut Patungan Usaha dan Patungan Aset.

Dahlan menyebutkan mulai tertarik terlibat saat mendapat kabar bahwa Yusuf Mansur diinterogasi bea cukai karena membawa uang Rp 4 miliar dalam dua koper sewaktu pulang dari Malaysia. "Kasus itu menarik simpati saya sehingga terdorong untuk ikut memberi masukan," ungkap Dahlan setelah acara buka puasa bersama Yusuf Mansur di Hotel Shangri-La Jumat (19/7) malam.
 
Menurut Dahlan, niat Yusuf Mansur sebetulnya sangat mulia. Tapi, jika tak berhati-hati, pimpinan Pondok Pesantren Daarul Quran itu bisa tersandung masalah. "Banyak ustad Indonesia yang populer dan memiliki pengikut Twitter ratusan juta. Dari situ, biasanya banyak pengikut yang pengin sedekah lewat dia," ujarnya.
 
Karena itulah, Dahlan menyarankan sang ustad lebih baik fokus membenahi sistem investasi agar semakin kuat dan tidak dipermasalahkan. "Menurut pemerintah, itu harus tetap legal. Menurut OJK, itu juga harus tetap dikontrol. Minimal badan amil zakat. Saya sangat menghargai niat baik dia yang gunakan uang itu untuk investasi," jelasnya. (bil/kim)
 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kurangi BBM, Hemat Rp 890 M

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler