Dahlan Iskan Yakinkan, BUMN-Swasta tak Saling Mematikan

Senin, 22 April 2013 – 15:58 WIB
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meyakini bila perusahaan plat merah bersaing dengan perusahaan swasta, maka keduanya tidak akan saling mematikan.

Dahlan mengatakan hal tersebut karena berpatokan dalam teori marketing yang dapat dibuktikan. "Justru kalau BUMN dan swasta bersaing akan semakin tumbuh, termasuk dalam menciptakan ide-ide baru," ucap Dahlan di Hotel Ritz Carlton, Pasific Place, Jakarta, Senin (22/4).

Nantinya, lanjut mantan dirut PLN ini, keduanya akan semakin kuat. "Kalau BUMN dan swasta kuat, maka investor asing yang masuk akan cari partner yang kuat. Ada negara maju seperti Tiongkok dan Singapura memiliki perusahaan BUMN yang besar," terangnya.

Hal tersebut menjawab kekhawatiran sejumlah pihak yang menilai jika BUMN berkembang pesat dapat membunuh perusahaan swasta.

Mantan dirut PLN ini juga menegaskan,  pihaknya tidak akan menghentikan ekspansi perusahaan BUMN. Kerena kata Dahlan, perusahaan plat merah merupakan warisan negara terdahulu.

"Indonesia ini sudah terlanjur punya BUMN karena warisan dahulu. Kalau BUMN dibonsai juga tidak baik. Sebaliknya kalau swasta dilindungi maka tidak betul dan tidak akan berkembang nanti," tutur Dahlan. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BBM Solar Diburu

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler