NEWCASTLE - Pelatih Liverpool, Kenny Dalglish belum menerima sepenuhnya kekalahan yang diderita anak asuhnya saat bertandang di Sports Direct Arena, kandang Newcastle United, Minggu (1/4) malam. Ia menuding, kekalahan 0-2 dari The Magpies karena kemimpinan wasit, M. Atkinson.
"Kami memiliki peluang dan kami tidak beruntung mendapatkan penalti. Kondisi itu yang menyebabkan kami bermain 10 orang," kata Dalglish seperti yang dilansir The Sun, Senin (2/4).
Dalglish memperotes keputusan Atkinson karena tidak memberikan hadiah penalti. Padahal kata dia, tangan pemain belakang Newcastle United, Danny Simpson jelas-jelas mengenai bola di kotak terlarang.
Drama kekalahan Liverpool ini diwarnai dengan pengusiran penjaga gawang Pepe Reina. Pepe diusir wasit karena berselisih paham dengan James Perch di menit 83. Liverpool yang sudah menghabiskan jatah pergantian pemainnya terpaksa menunjuk Jose Enrique untuk menggantikan posisi Reina.
Namun, pengusiran Pepe itu tidak dipersoalkan Dalglish. "Tidak ada masalah dengan kartu merah untuk Pepe tetapi yang bermasalah karena kami tidak diberikan tendangan penalti," katanya.
Bos Newcastle, Alan Pardew memiliki pandangan yang berbeda atas insiden Simpson. "Hanya mengenai bahu. Aku sangat heran jika wasit memberikan penalti," ucapnya. (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... MU Siapkan Kontrak bagi Titisan Roy Keane
Redaktur : Tim Redaksi