Dampingi Zecky Alatas Saat Kampanye Terakhir, Neng Wirdha Hibur Warga Jakarta

Senin, 12 Februari 2024 – 10:05 WIB
Wirdha Sylvina alias Neng Wirdha dan Zecky Alatas. Foto: Instagram/wirdhasylvina

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Wirdha Sylvina alias Neng Wirdha terus memberi dukungan kepada suaminya, Zecky Alatas yang maju sebagai calon anggota DPD RI pada Pemilu 2024.

Dia bahkan ikut menemani sang suami bertemu dan mendengar aspirasi warga Jakarta.

BACA JUGA: Zecky Alatas Jadi Calon DPD RI, Neng Wirdha Turun Tangan Beri Dukungan

Baru-baru ini, Neng Wirdha juga hadir dalam kampanye Zecky Alatas menjelang masa tenang.

Momen tersebut dibagikan melalui akun Jexx TV di YouTube.

BACA JUGA: Lagu Jigo Jago Zecky Alatas Viral, Neng Wirdha Beri Penjelasan

Pada kesempatan tersebut, anak Elvy Sukaesih itu berbaur dan berbincang dengan masyarakat.

"Insyaallah Zecky Alatas memperjuangkan aspirasi masyarakat Jakarta, mengerti ya Bu," kata Neng Wirdha.

BACA JUGA: Kehebohan Neng Wirdha dan Zecky Alatas Senam Pagi Bareng Masyarakat

Di samping Neng Wirdha, Zecky Alatas juga tampak ramah bersalaman dengan warga.

Zecky Alatas kemudian menyampaikan sejumlah program yang bakal diperjuangkan untuk masyarakat Jakarta.

"Dapat saya perjuangkan aspirasinya, pendidikan sekolah anak, rumah sakit, BPJS, KJP, UMKM dan lain lain. Memang harus diperjuangkan untuk warga Jakarta," ucap Zecky Alatas.

"Saya sangat menghargai bapak ibu selama 5 tahun ke depan. Silaturahmi tetap begini, saya akan perjuangkan semuanya, coblos nomor 25," lanjutnya.

Selain berbincang dengan warga, Zecky Alatas dan Neng Wirdha juga menghibur masyarakat dengan bernyanyi.

Para hadirin pun makin antusias terhadap kampanye terakhir Zecky Alatas.

Suami Neng Wirdha, Zecky Alatas maju sebagai calon anggota DPD RI pada Pemilu 2024.

Calon DPD RI dari Provinsi DKI Jakarta dengan nomor urut 25 itu bertekad bakal menyerap aspirasi warga Jakarta serta membawa perubahan dan keadilan. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler