Dani Pedrosa Resmi jadi Legenda MotoGP

Sabtu, 17 November 2018 – 14:15 WIB
Dani Pedrosa. Foto: Gold and Goose / LAT Images

jpnn.com, VALENCIA - Dani Pedrosa resmi menjadi legenda MotoGP. Hal itu diumumkan dalam konferensi pers sebelum rentetan MotoGP Valencia dimulai kemarin.

Pembalap 33 tahun itu menerima penghargaan itu dengan emosional. “Saat kamu masih anak-anak yang sedang berusaha menggapai mimpi, kamu tidak pernah berharap momen ini akan terjadi,” ucap Pedrosa dilansir Crash.

BACA JUGA: 10 Pembalap Terbaik di Hari Pertama Latihan MotoGP Valencia

“Rasanya sedikit aneh. Tapi saya sangat bahagia karena terus mendapatkan support dari seluruh fans dan juga semua tim,” imbuhnya.

Pembalap asal Sabadell, Spanyol itu merasa MotoGP telah memberinya banyak hal sepanjang kariernya. Dan dia sangat bahagia jika dianggap juga telah menyumbang sesuatu untuk MotoGP.

BACA JUGA: MotoGP Valencia: Valentino Rossi Vs Maverick Vinales

BACA JUGA: Resmi Bercerai, Banyak Jasa Stoner di Ducati

Pedrosa menyebut keputusannya untuk pensiun ini sekaligus membuka pintu untuk generasi pembalap selanjutnya merasakan atmosfer ajang balap motor tertinggi ini.

Meski tak pernah merengkuh gelar juara dunia di MotoGP, Pedrosa tetap akan dikenang sebagai pembalap tersukses dengan pernah memenangi 31 race di kelas premium.

Dia pernah menjadi runner up tiga kali yakni pada 2007, 2010, dan 2012.

Dengan postur setinggi 160 cm dan berat 51 kg, Pedrosa adalah pembalap terkecil di grid.

Namun, dengan kegigihan dan kedisiplinan dia mampu bertahan selama 12 tahun di kelas premium dari 2006 sampai musim ini. Sepanjang karir dia selalu berkostum Honda.

Pedrosa pernah menjadi juara di kelas 125 cc pada 2003. Selain itu dia juga menjadi kampiun di kelas 250 cc dua kali yakni pada 2004 dan 2005. (irr)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MotoGP Valencia menjadi Panggung Perpisahan Dani Pedrosa


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler