Danny Kosasih Tutup Usia, Dunia Basket Indonesia Berduka

Jumat, 06 September 2024 – 00:01 WIB
Danny Kosasih saat membuka Pra Musyawarah Nasional Perbasi 2024 di Jakarta. Foto: Dok. Perbasi

jpnn.com, JAKARTA - Dunia basket Indonesia berduka karena Ketua Umum Perbasi, Danny Kosasih meninggal dunia pada Kamis (5/9/2024).

Pria bernama asli Kho Poo Thai itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Medistra, Jakarta.

BACA JUGA: RANS Simba Bogor Incar Pelatih Bali United Basketball

Susuk, sapaan akrab Danny Kosasih, sejak beberapa eaktu lalu memang dalam kondisi sakit.

Dia terpaksa membatasi aktivitas dan lebih banyak beristirahat sebelum akhirnya dilarikan ke rumah sakit.

BACA JUGA: Penantian 7 Tahun Terbayar, Pelita Jaya Juara IBL 2024

Adapun Danny Kosasih menjalani perawatan lanjutan dan akan melakukan operasi pemasangan ring jantung.

Beberapa kolega mulai dari Sekjen Perbasi, Nirmala Dewi sampai Manajer Timnas Indonesia, Christopher Tanuwidjaja turut menemani di rumah sakit.

BACA JUGA: Erick Thohir-Danny Kosasih Apresiasi Menpora Amali Dukung Penuh Basket Indonesia

Pria kelahiran 20 Februari 1955 itu memimpin Perbasi selama dua periode mulai 2015–2019 dan 2019–2023.

Beberapa prestasi apik di kancah Asia Tenggara ditorehkan, mulai dari emas SEA Games 2021 dari Timnas basket putra dan SEA Games 2023 oleh Timnas basket putri.

Pencapaian lainnya yakni, Indonesia mampu menjalankan amanah dari FIBA menggelar FIBA Asia Cup 2022 dan FIBA World Cup 2023 dengan baik.

Hasil tersebut merupakan buah kerja keras yang dilakukan Danny Kosasih bersama jajaran selama memimpin organisasi basket Tanah Air.

Dalam usia yang tidak muda lagi, Danny Kosasih masih sering safari ke beberapa daerah untuk memasyarakatkan olahraga basket. (perbasi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler