Dari Abu Dhabi, Jokowi Sampaikan Kesaksian, Tjahjo Adalah Teladan

Jumat, 01 Juli 2022 – 18:39 WIB
Presiden RI Joko Widodoberbelasungkawa dan menyampaikan dukacita atas wafatnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, ABU DHABI - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) berbelasungkawa dan menyampaikan dukacita atas wafatnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo.

Jokowi juga menyampaikan kesaksiannya selama mengenal eks Sekjen PDI Perjuangan itu.

BACA JUGA: Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Wasekjen Demokrat: Beliau Layak Kita Contoh

"Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Saya atas nama pribadi, keluarga, bangsa, dan negara menyampaikan dukacita yag mendalam atas berpulangnya saudara kita, sahabat kita, Bapak Tjahjo Kumolo, Menteri PAN dan RB," ujar Presiden Jokowi di Hotel Emirates Palace, Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab, Jumat (1/7).

Eks gubernur DKI Jakarta itu mengenang almarhum Tjahjo sebagai pribadi yang tenang dan sederhana.

BACA JUGA: JK Mengenang Sosok Tjahjo: Teliti Bekerja dan Mudah Bergaul

Menurut Presiden, Tjahjo juga merupakan seorang tokoh teladan dan nasionalis sejati.

"Pak Tjahjo adalah pribadi yang tenang dan sederhana. Seorang tokoh teladan dan nasionalis sejati, yang penuh integritas dan setia mengabdikan dirinya untuk masyarakat, bangsa, dan negara," ungkapnya.

BACA JUGA: Begini Sosok Tjahjo Kumolo di Mata Pegawai KemenPAN-RB, Bikin Haru

Di akhir pernyataannya, Kepala Negara pun mengucapkan doa untuk almarhum Tjahjo Kumolo beserta keluarga yang ditinggalkannya.

"Semoga almarhum Pak Tjahjo Kumolo mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan. Aamiin ya robbal alamiin," tandasnya.

Diketahui, Tjahjo mengembuskan napas terakhirnya di RS Abdi Waluyo, Jakarta, Jumat (1/7) pukul 11.10 WIB di Jakarta. (tan/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Waketum MUI Anwar Abbas Sampaikan Doa Ini


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler