Dari Brunei, Timnas U-19 Kumpul dengan yang Dicintai

Selasa, 19 Agustus 2014 – 23:34 WIB
Timnas Indonesia U-19

jpnn.com - JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 meraih hasil kurang memuaskan saat tampil di turnamen Hassanal Bolkiah Turnamen (HBT) 2014 di Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam. Hanya meraih lima poin, dari lima laga, Timnas U-19 gagal melangkah ke semifinal dan harus pulang lebih cepat ke tanah air.

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, mengatakan, anaknya asuhnya akan diberi keleluasaan untuk libur selama tiga hari. Hal ini dimaksudkan agar Evan Dimas Dkk bisa bersama dengan orang-orang yang dicintai.

BACA JUGA: Kemenangan Telak Atas Persijap Angkat Moril Pemain Persib

"Mereka langsung pulang ke rumah masing-masing. Ini penting agar mereka bertemu dengan orang yang mereka cintai," kata Indra Sjafri dalam rilisnya, Selasa (19/8).

Pelatih asal Sumatera Barat itu, menyatakan, berkumpul bersama keluarga adalah hal yang sangat penting untuk memperbaiki sisi non teknis.

BACA JUGA: Suarez Janji Tak Akan Menggigit Lagi

"Penting bagi pemain untuk bertemu keluarga sejenak. Sebab selepas ini mereka akan full TC lagi hingga ke puncak tujuan di Myanmar nanti," terangnya.

Selain itu, terdapat pula 23 pemain Timnas U-19 yang akan menjalani orientaasi Program Studi Perguruan Tinggi di Universitas Negeri Jogjakarta. "Alhamdulillah, 23 pemain diterima kuliah di UNY. Mereka akan mengikuti Ospek sekembalinya ke Basecamp di Jogjakarta," ujarnya. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Munir Usik Debut Suarez di Barcelona

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gasak Persijap 5-0, Persib Geser Persija


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler