jpnn.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama alias Ahok tak melupakan dukungan yang diberikan para personel Slank kepada dirinya selama ini.
Buktinya, meski tengah mendekam di sel Rutan Mako Brimob, Ahok tak mau ketinggalan memberi ucapan selamat ulang tahun kepada band rock tiga dekade tersebut.
BACA JUGA: 34 Tahun Berkarya, Ridho Slank Minta Penggemar tak Khawatir
Ahok mengirim sebuah surat yang ditulisnya sendiri kepada Slank. Hal tersebut diketahui lewat foto unggahan di akun media sosial Instagram milik Slank.
"Selamat HUT Slank band yang ke 34. Sehat, penuh suka cita, dan ada damai sejahtera Allah menyertai seluruh keluarga besar Slank dan Slankers. Tuhan memberkati dan melindungi," tulis Ahok dalam surat tersebut.
BACA JUGA: Dewi Perssik Ngebet Konser Bareng Slank dan Rhoma Irama
Menariknya, pada tulisan itu Ahok menyertai sebuah pernyataan lucu. Dia mengaku tengah menyukai dan belajar menyanyikan lagu Ku Tak Bisa milik Slank.
Pria asal Belitung itu pun menyebut tertarik untuk menyanyi bersama Kaka dan kawan-kawan.
"Saya sedang belajar nyanyi Ku Tak Bisa. Kalau sudah bisa, nyanyi di Potlot ya?" sambung Ahok.
BACA JUGA: Slank dan Payung Teduh Bakal Tampil di BigBang Jakarta 2017
Ahok memang punya hubungan baik dengan Slank. Pada Pilkada lalu, dia mendapat dukungan dari band yang bermarkas di Potlot tersebut.
Pada ulang tahun Slank tahun lalu, dia juga mengunggah foto di akun Instagram pribadinya @basukibtp dan mengucapkan selamat ulang tahun. (ded/JPC)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Slank: Menjadi Relawan Perdamaian Sangat Mulia
Redaktur : Adil
Reporter : Adil, Muhammad Amjad