jpnn.com, SOLO - Empat penyanyi tanah air berbeda genre dan generasi dipertemukan dalam konser PP Construction and investmen HITMAN David Foster and Friends. Keempat penyanyi tersebut bersenandung dengan irama musik arransemen musisi, produser rekaman, komponis, penyanyi, pengarang lagu, dan pengaransemen asal Kanada, David Foster.
Mereka adalah Anggun C Sasmi, Dira Sugandi, Sandy Sandoro dan Yura Yunita. Keempat penyanyi tampil menghibur di The Tjolomadoe, Karanganyar, Surakarta Sabtu, (24/3) malam.
BACA JUGA: Anggun Banggakan Kesuksesan Menggoyang Amerika
Konser yang diadakan dibangunan bersejarah bekas pabrik gula seluas 8,5 hektar yang sudah 20 tidak aktif dan kini disulap menjadi destinasi wisata baru tempat budaya dengan concert hall yang memiliki akustik terbaik diawali dengan memainkan lirik lagu Winter Games dengan pianonya.
Alunan piano yang dibawakan peraih 16 grammy award ini langsung menghipnotis para penonton yang memadati salah satu ruangan bekas pabrik gula Colomadu.
BACA JUGA: Disodorkan Banyak Nama, David Foster Pilih Anggun
”Halo Indonesia, halo Surakarta, apa kabar kalian semua? Senang sekali malam ini saya hadir di tempat pengolahan gula terbesar dan malam ini saya tidak hanya menghadirkan satu atau dua tetapi empat penyanyi top Indonesia," sapa David Foster.
Yura Yunita mendapat kesempatan tampil perdana, penyany kelairan Bandung, jawa barat tersebut tampil dengan dua nomor lagu, yakni Cinta dan rahasia serta thru the fire. "Coba bagian reff diulangi. Nadanya kurang pas, jangan boros menggunakan nafas. Diatur itu nafasnya," pinta David.
BACA JUGA: David Foster Gelar Konser di Eks Pabrik Gula Legendaris
Apa yang dilakukan David membuat tertawa para penonton. Apalagi yang diminta memperbaiki intonasi nada, adalah para penyanyi profesional Indonesia. Selanjutnya, giliran Sandhy Sondoro yang tampil sempurna bersama David Foster di atas panggung. Dia menyanyikan dua lagu hit yang membuat penonton berteriak histeris. ?Pertama, Sandhy membawakan karya berjudul You're The Inspiration.
Lagu yang dinyanyikan pria 44 tahun itu bersama David Foster adalah berjudul When a Man Loves a Woman. Hit ini dibawakan dengan sangat mengagumkan oleh Sandhy Sondoro.
Setelah bersama Sandhy Sondoro, David Foster juga tampil dengan Dira Sugandi. Kolaborasi keempat mereka ini memperdengarkan lagu Bodyguard, All By Myself, dan I'm Every Woman.
Pada pertengahan konser, David Foster menyempatkan diri berbaur dengan penonton. Demi berinteraksi bersama pengunjung, dia rela turun panggung. Bahkan David Foster sempat menghampiri Rini Soemarno sebagai salah satu pejabat yang turut hadir.
Momen tersebut dimanfaatkan Rini Soemarno untuk foto bersama David Foster. Beberapa penonton pun ikut bergegas mengabadikan kejadian itu. Selanjutnya saya akan memanggil teman saya yang sering bertemu di Asia Got Talente, ada yang tahu? Dia adalah penyanyi yang cantik dan punya suara luar biasa. Mari kita sambut, Anggun," ucap David Foster.
Tepuk tangan dan teriakan penonton memadati De Tjolomadoe seiiring kemunculan Anggun. Memakai gaun berwana putih, dia pun mulai menyapa semua pengunjung yang hadir. "Sugeng rawuh," sapa Anggun.
Dalam penampilannya, wanita 43 tahun itu membawakan empat lagu. Tiga di antaranya adalah lagunya sendiri yang diiringi langsung oleh David Foster. Lagu pertama What We Remember, disambung Show on the Sahara. Tidak hanya itu, Anggun juga unjuk kebolehan membakan megahit berjudul Unbreak My Heart.
Penampilannya bersama David Foster ditutup lewat lagu lama, yakni Mimpi. Lagu ini diiringi oleh piano David Foster dari awal hingga akhir. Menariknya, nyanyian massal terjadi sepanjang lagu Mimpi.
Sementara itu, CEO dan Promotor, Anas Syahirul Alimi menjelaskan, pihaknya sengaja memilih bangunan tua bekas pabrik gula Colomadu sebagai temat konser bertaraf internasional. Sebelumnya, ada banyak tempat serupa di dunia yang juga menjadi tempat konser. Salah satunya bekas pabrik baja di Bethelhem, Amerika.
"Di sana ada bekas pabrik baja yang juga dijadikan sebagai tempat seperti ini. Saya terinspirasi untuk menjadikan De Tjolomadoe seperti itu," urai Anas
De Tjolomadoe memang cukup layak untuk dijadikan sebagai tempat konser kelas internasional. Sementara untuk konser David Foster and Friends sendiri panitia menyediakan empat jenis tiket. Yakni, kelas Diamond, Platinum, Gold dan kelas Festival.
Dari 2.100 tiket yang disediakan, 800 tiket di antaranya terjual melalui online. "Tiketnya sudah habis terjual, tidak menutup kemungkinan nanti kami akan menyediakan layar lebar bagi yang kehabisan tiket," terang Direktur PT Sinergi Colomadu, Wahyono Hidayat. (ash)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Keren! Anggun Cetak Sejarah di Tangga Lagu Billboard
Redaktur & Reporter : Adil