D'Duta, Berdelapan Gairahkan Kembali Dangdut

Kamis, 14 Januari 2010 – 17:29 WIB
Pimpinan Nagaswara, Evie Tamala (mewakili D'Duta) dan Nana Putra Dewi dari TPI, dengan MoU yang telah ditandatangani. Foto: Agus Srimudin/JPNN.
JAKARTA - Delapan penyanyi dangdut wanita papan atas, bersatu membentuk grup musik yang diberi nama D'DutaGrup ini bertekad menghidupkan kembali musik dangdut di tanah air

BACA JUGA: HUT TPI Hadirkan Sejuta Wajah

Tak sekadar itu, delapan perempuan tersebut bahkan bercita-cita untuk go internasional
Sesuatu yang juga menjadi harapan sejumlah pihak, termasuk stasiun televisi TPI yang memang identik dengan irama dangdut.

Kedelapan anggota D'Duta itu adalah Evie Tamala, Ikke Nurjanah, Kristina Sriwidari, Cici Faramida, Iyeth Bustami, Iis Dahlia, serta Ine Sinthya dan Erie Susan

BACA JUGA: Gemuk Asal Sehat

Demi menunjukkan semangat mereka, Evie Tamala dkk yang konon baru rutin ngumpul empat bulan terakhir itu, langsung merilis sebuah album kompilasi
Bukan itu saja, usai jumpa pers HUT TPI di Hotel Kartika Chandra, tiga pihak yang terdiri dari D'Duta, Nagaswara dan TPI, pun langsung meneken kerjasama dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU).

Menurut Ikke, tujuan dari keberadaan D'Duta sendiri, di antaranya adalah untuk membangkitkan kembali gairah musik dangdut tanah air

BACA JUGA: Glenn Putuskan Akhiri Karir Musik

"Biar industri musik dangdut tidak sepi di televisi (khususnya)Ini adalah terobosanDan kami juga sangat bersemangat diberi program khusus (di TPI)Terima kasih sekali, dan tugas kami sekarang adalah selalu berusaha menampilkan yang terbaik," ucapnya di hadapan sejumlah wartawan.

"Kenapa delapan orang? Ya, karena kalau 1-2 orang aja, kok ya sepiKalau delapan kan, lebih rame, dan pastinya lebih banyak ide-ide yang bisa dikumpulinMemang sih, ngumpulin delapan orang nggak mudahTetapi kami akan berusaha agar D'Duta senantiasa eksis," beber Ikke pula.

Sementara itu, Evie Tamala selaku perwakilan D'Duta yang ikut menandatangani MoU, mengatakan bahwa terbentuknya grup ini sebenarnya bisa dikatakan mengalir saja seperti air"Awalnya ngumpul-ngumpul ajaTetapi kemudian, ada ide untuk buat kelompok dan bergabungInilah jadinya, D'DutaInsya Allah, 23 Januari nanti penampilan perdana kamiKami siap menggairahkan kembali industri musik dangdut di tanah air," imbuhnya(gus/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jaga Kehormatan Sebagai Istri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler