Dead Bachelors dan Pamungkas Bernostalgia Lewat Lagu Baru

Kamis, 23 September 2021 – 18:01 WIB
Dead Bachelors. Foto: Dok. Dead Bachelors/Norman

jpnn.com, JAKARTA - Duo pop, Dead Bachelors merilis lagu kolaborasi dengan Pamungkas berjudul 'Two Bottles of Wine'.

Grup yang diisi Narendra Pawaka (Eda) dan Mario Pratama (Mario) itu menganggap sinergi ini merupakan sebuah nostalgia.

BACA JUGA: Anak Bimbim Slank, Mezzaluna Debut Lewat Lagu In Situ

Sebab, Eda dan Pamungkas sempat tergabung dalam satu band bernama Potenzio sepuluh tahun lalu.

"Gue senang banget lagu ini bisa nyatuin lagi Eda sama Pam yang dulu sempat ngeband bareng," kata Mario Dead Bachelors, Kamis (23/9).

BACA JUGA: Sebelum Album Baru, Duran Duran Persembahkan Anniversary

Pamungkas mengaku sangat suka dengan lagu Two Bottles of Wine.

Oleh sebab itu, dia sangat antusias dengan kolaborasi bersama Dead Bachelors.

BACA JUGA: Biru Baru Bergabung dengan JUNI Records, Segera Rilis Lagu

"Untungnya kami sudah kenal satu sama lain lebih dari 10 tahun. Rasanya luar biasa ketika Eda berani membuka dan mengeluarkan perasaannya saat rekaman. Hasilnya mengejutkan," jelas Pamungkas.

Dead Bachelors membuat lagu Two Bottles of Wine terinspirasi dari kesendirian di masa pandemi tahun lalu.

Mario dan Eda berharap lagu tersebut bisa menjadi teman bagi pendengar yang sedang merasa kesepian.

"Seakan lagu ini jadi pengingat untuk kami juga, kalau kita tidak pernah benar-benar sendiri dan semoga lagu ini bisa menjadi seperti teman," beber Mario.

Lagu Two Bottles of Wine dari Dead Bachelors sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital.

Two Bottles of Wine menjadi lagu yang akan masuk dalam mini album atau EP baru dari Dead Bachelors, New Favorite Songs.

Album ketiga Dead Bachelors tersebut bakal dirilis dipada bulan November 2021 mendatang. (ded/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler