Debut Main Film, Ferdi Ardiansyah Dapat Dukungan dari Sule

Selasa, 14 Mei 2024 – 15:15 WIB
Putra Sule, Ferdinand Ardiansyah (tengah) di Bandung, Jawa Barat, Senin (13/5). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Anak komedian Sule, Ferdi Ardiansyah debut akting melalui film Dilan 1983: Wo Ai Ni.

Dalam film garapan Fajar Bustomi itu, dia berperan sebagai Agus, teman dari Dilan (Muhammad Adhiyat).

BACA JUGA: Anak Sule dan Nathalie Holscher Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Sebabnya

Ferdy mengaku dirinya mendapat dukungan dari keluarganya, termasuk sang ayah.

"Support, ayahku support," ujar Ferdi Ardiansyah di Bandung, Jawa Barat, Senin (13/5).

BACA JUGA: Anak-Anak Sule Tak Pernah Tanyakan Kabar Adzam, Nathalie Holscher Bilang Begini

Adik Rizky Febian itu menuturkan, sang ayah juga memberikan semangat kepadanya.

Ini mengingat film tersebut merupakan debut akting dari Ferdi.

BACA JUGA: Alhamdulillah, Anak Sule dan Nathalie Holscher Telah Lahir

"(Ayah bilang) Semangat saja syutingnya," ucap Ferdi.

Dia mengaku senang bisa bermain di film Dilan 1983: Wo Ai Ni.

Dia juga mengaku tak grogi meskipun itu merupakan kali pertama dirinya berakting di layar lebar.

"Enggak (grogi). Seru, seru," kata Ferdi.

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni menceritakan kisah masa kecil Dilan yang tinggal di Bandung bersama keluarganya.

Film tersebut dibintangi oleh Muhammad Adhiyat, Sulthan Hamonangan, Keanu Azka, Ferdinand Ardiansyah, Adzana AshelJKT 48, Zayyan Sakha, Muzakki, Shania Diva, Cleo Haura, Jonathan Alvaro, dan Daan Aria.

Dilan 1983: Wo Ai Ni bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 13 Juni 2024. (mcr7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nathalie Holscher Curhat Soal Anak Sule, Mengharukan


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler