Del Bosque Pentingkan Stabilitas Tim

Rabu, 27 Juni 2012 – 10:34 WIB

PERFORMA (Bintang 4)
  Penguasaan bola    : 68%
  Gol/kemasukan        : 8/1
  Menang/seri/ kalah    : 3/1/0
   Passing sukses         : 90%
  Duel udara         : 49%
     
  Sejak menjadi juara Euro 2008, Spanyol terus memainkan pola yang membuat lawan frustrasi. Di Euro 2012, permainan tiki-taka yang dimotori enam gelandang genius membuat Spanyol melangkah nyaman ke semifinal. Sebetulnya, kunci Spanyol sudah menjadi rahasia umum, yakni penguasaan bola dan passing prima. Namun, belum ada tim yang berhasil menumbangkan karena memang kualitas pemain Spanyol berada di atas. Menjadi kampiun Euro 2008 dan Piala Dunia 2010, tampaknya, tidak membuat Spanyol puas. La Furia Roja tetap berhasrat memburu gelar ketiganya.    
 
  PERTAHANAN         (Bintang 4)
  Tembakan dari lawan     : 7
  Intersep         : 13
  Penyelamatan gawang     : 1
  Tekel            : 19
  Pelanggaran per game    : 16   
 
  Absennya Carlos Puyol sempat diprediksi akan membuat lini pertahanan Spanyol goyah. Faktanya tidak. Satu gol yang bersarang ke gawang Iker Casillas menjadi bukti ketangguhan empat bek tim Matador. Melawan Portugal, Spanyol akan mendapat ujian berat. Terutama karena Sergio Ramos dan Alvaro Arbeloa akan berhadapan dengan kompatriotnya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Kalau gagabah, Spanyol akan merana. 
 
  SERANGAN         (Bintang 3)
  Tembakan gawang     : 8
  Tembakan melenceng     : 10
   Corner kicks        : 28
  Terkena offside        : 3
  Pelanggaran dari lawan     : 16
 
  Pelatih Vicente del Bosque, tampaknya, akan kembali memainkan Cesc Fabregas sebagai "striker nomor 9" dalam sistem 4-3-3. Pola tersebut berkali-kali dikritik karena sistem penyerangan Spanyol tidak fokus dan tumpul. Namun, Del Bosque tak peduli dan lebih mementingkan stabilitas tim. Toh, hampir seluruh pemain bisa mencetak gol seperti Xabi Alonso yang menceploskan dua gol ke gawang Prancis. Fernando Torres akan dimainkan jika Fabregas buntu. Di luar itu, Del Bosque diprediksi tidak akan memberikan kejutan lain. (nur/c14/bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Maung‭ ‬Menang,‭ ‬Umuh Senang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler