Demi Coppa Italia Kesepuluh

Rabu, 05 Februari 2014 – 06:27 WIB

ROMA - AS Roma makin dekat dengan ambisinya untuk mewujudkan gelar kesepuluh Coppa Italia. Bertindak sebagai tuan rumah, Roma akan menjamu Napoli di leg pertama semifinal Kamis dini hari (6/2).
 
Klub dari ibu kota Italia tersebut kali terakhir merengkuh trofi tersebut pada 2008 dengan mengalahkan Inter Milan 2-1 di final. Sebaliknya, Napoli kali terakhir menjuarai turnamen itu pada 2010 dengan mengalahkan Juventus 2-0. Bagi Napoli, itu adalah gelar keempat.
 
Tuan rumah tidak pernah kalah melawan Napoli sejak Februari 2011. Kekalahan tersebut terjadi saat Edinson Cavani yang kini berkostum Paris Saint-Germain menceploskan dua gol untuk Napoli.
 
Pada laga besok Roma masih belum diperkuat defender Federico Balzaretti. Meski sudah membaik dari cedera, tampaknya dia belum diturunkan.
 
Sebaliknya, Napoli dipastikan tidak bisa menurunkan Valon Behrami dan Giandomenico Mesto yang dibekap cedera panjang. Tampaknya mereka bahkan menurunkan pemain yang baru dikontrak, Jorginho.
 
Pelatih Napoli Rafael Benitez merendah dengan menyebut timnya datang ke Stadion Olimpico, Roma, sebagai underdog. Apalagi, akhir pekan lalu Napoli baru saja dihantam kekalahan 0-3 oleh Atalanta di kompetisi Serie A. "Saya yakin Roma menjadi favorit. Mereka tidak bermain di akhir pekan kemarin," katanya.
 
Sebagaimana diberitakan, laga Roma melawan Parma Minggu lalu (2/2) ditunda karena hujan deras mengguyur lapangan dan membuatnya tergenang. Kondisi itu memberi keuntungan masa istirahat bagi Roma.
 
Meski begitu, dia tetap berharap pemainnya bisa meningkatkan performa saat melawan Roma besok. "Kami banyak melakukan kesalahan saat melawan Atalanta. Saya berharap ada perbaikan di Roma," ujar dia.
 
Kabar baiknya, Benitez bisa menurunkan beberapa pilarnya. Termasuk Gonzalo Higuain, Marek Hamsik, dan Lorenzo Insigne.
 
Sebaliknya, pelatih AS Roma Rudi Garcia sedang percaya diri. Giallorossi, julukan Roma, ingin memastikan langkah demi meraih gelar kesepuluh Coppa Italia. "Kami ingin menyelesaikan tugas itu besok," tegasnya.
"Namun, kami perlu waspada bahwa semifinal tidak hanya berlangsung di laga besok. Kami juga akan bermain di Napoli. Akan lebih baik jika kami berangkat ke Naples (kandang Napoli) dengan membawa modal bagus," ucap dia.
 
Dia membenarkan bahwa penundaan laga melawan Parma Minggu lalu memberi keuntungan bagi timnya. "Namun, keuntungan itu baru akan terlihat di pertandingan besok," tegas dia.
 
Pada laga besok sepertinya Garcia akan menempatkan Alessandro Florenzi dan kapten Francesco Totti di bangku cadangan. Dia akan mengawali laga dengan memercayakan barisan depan kepada Adem Ljajic. (c11/ruk)

BACA JUGA: Lepas Hernanes karena Terpaksa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Susunan Pemain Manchester City vs Chelsea


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler