Demi Lovato: Saya Akan Terus Bertarung

Selasa, 07 Agustus 2018 – 15:02 WIB
Demi Lovato. Foto: Otago Daily Times

jpnn.com - Untuk kali pertama, akhirnya Demi Lovato bersuara pascaoverdosis obat-obatan yang dia alami dua pekan lalu. Dia mengunggah surat terbuka melalui akun Instagram-nya, Senin (5/8).

Di dalamnya, Lovato tidak menjelaskan tentang insiden yang menimpanya dua pekan lalu. Namun, dia mengakui dirinya memang tengah ''bertarung'' dengan kecanduan. ''Saya mempelajari bahwa kecanduan ini bukanlah sesuatu yang bisa hilang atau memudar seiring berjalannya waktu. Ini sesuatu yang harus terus aku kalahkan dan ini belum selesai,'' tulis penyanyi kelahiran New Mexico, 20 Agustus 1992, tersebut.

BACA JUGA: Demi Lovato Ungkap Fakta Mengejutkan Usai Overdosis

Lovato merasa bersyukur karena Tuhan menyelamatkannya sehingga dia bisa menulis surat tersebut. Ketika kali pertama dilarikan ke Rumah Sakit Cedars-Sinai Medical Center, Los Angeles, kondisinya sempat tidak stabil. Namun, setelah ditangani dengan tepat, kondisinya berangsur membaik.

Kepada para fans, mantan kekasih Wilmer Valderrama tersebut mengucapkan terima kasih. ''Terima kasih atas semua cinta dan dukungan kalian selama beberapa pekan terakhir dan seterusnya. Pikiran positif dan doa kalian telah menolongku dalam masa sulit ini,'' lanjutnya.

BACA JUGA: Sepekan Overdosis Heroin, Kondisi Demi Lovato Memburuk?

Selama pelantun Stone Cold itu berada di rumah sakit, fansnya memberikan dukungan untuk kesembuhan sang idola. Salah satunya dengan menyebarkan tagar #HowDemiHasHelpedMe dan #PrayForDemi. Mereka membagikan kisah tentang bagaimana Lovato memberikan inspirasi yang menolong hidup mereka. Salah satunya warganet bernama Kelsi yang bercerita bahwa Skyscraper membangkitkan semangat hidupnya.

''#HowDemiHasHelpedMe aku ingat suatu malam di rumah sakit setelah percobaan (bunuh diri), aku duduk di lantai rumah sakit membelakangi dinding. Air mata mengalir di wajahku. Lalu, aku mendengar lagu Skyscraper di radio. Dan aku tahu aku akan baik-baik saja,'' cuit Kelsi di Twitter pada 24 Juli lalu.

BACA JUGA: Beredar Video Demi Lovato Sebelum Overdosis

Melalui suratnya itu, Lovato berpamitan untuk fokus dengan proses rehabilitasi untuk kembali ''bersih''. Seperti yang diberitakan sebelumnya, Lovato setuju melakukan rehab pascakeluar dari rumah sakit. Dia menantikan hari di mana bisa kembali dengan dirinya yang baru. ''I will keep fighting,'' tulisnya mengakhiri surat tersebut.

Sementara itu, tim Lovato juga tengah berusaha keras membantu memulihkan kesehatan fisik dan psikisnya. Salah satunya dengan menjauhkan sang superstar dari orang-orang yang memberikan pengaruh buruk padanya. Salah seorang sumber, sebagaimana dilansir dari TMZ, mengatakan, tim Lovato mengadakan pertemuan pada pekan lalu.

Mereka membahas siapa saja yang masuk daftar toxic people dan akan dieliminasi dari hidup Lovato. Di antaranya mereka yang partygoers, pengguna narkoba, dan teman dekat yang membiarkannya melakukan hal-hal berbahaya. Tujuannya, dia berada dalam lingkungan yang positif ketika selesai rehab nanti. mereka menganjurkan Lovato mengganti nomor telepon. Dia diperbolehkan memberikan nomor teleponnya hanya kepada orang-orang tertentu.

Fans harus bersabar karena tidak akan mendengar kabar dari sang idola. Namun, Lovato diprediksi kembali ke konser tur Tell Me You Love Me di Arena Ciudad de México, Mexico City, pada 20 September mendatang sesuai jadwal. Menggambarkan kondisinya sekarang ini, lirik lagu Skyscraper ini sangat pas. Go on and try to tear me down, i will be rising from the ground, like a skyscraper. (usatoday/people/TMZ/adn/c17/jan)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Lovato Kembali Harus Jalani Rehabilitasi


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler