jpnn.com - PADANG - Nilmaizar mengaku siap melupakan teman sendiri untuk sementara saat menjamu Bhayangkara Surabaya United dalam lanjutan ISC A di Stadion Agus Salim, Padang, Jumat (12/8) petang.
Menurut Nil, dirinya dan pelatih BSU Ibnu Grahan adalah teman baik. Tapi, demi menjaga rekor positif di kandang, Nil bakal menepikan persahabatannya dengan pelatih berkumis tersebut.
BACA JUGA: NIl: Tak Ada Target Selain Menang!
"Ibnu sebenarnya adalah teman baik saya. Tapi di lapangan itu harus kami hilangkan, Selama 2x45 menit waktunya perang bagi kami. Kami harus menang, meskipun melawan tim teman baik saya sendiri," kata Nil saat dihubungi, Jumat siang.
Setali tiga uang, Ibnu yang dihubungi terpisah juga mengatakan hal yang sama. Sebagai teman baik, dia dan Nil harus adu strategi dan tak boleh mengalah selama di atas lapangan.
BACA JUGA: Klasemen Sementara Rio 2016: Jepang Luar Biasa, Indonesia Kian Tergeser
"Ini di dalam lapangan, prinsipnya menang atau kalah. Setelah kehilangan poin di kandang, BSU ingin menang, meskipun itu berat melihat rekor Padang," tandasnya.(dkk/jpnn)
BACA JUGA: Perenang Ndut Ethiopia Ini Bikin Rio 2016 Heboh Banget
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenpora Lepas Tim Indonesia Berlaga di 5th Asian Schools
Redaktur : Tim Redaksi