Demokrat Janji Tak Lindungi Kader Pemeras BUMN

Selasa, 30 Oktober 2012 – 19:25 WIB
JAKARTA - Fraksi Partai Demokrat (F-PD) di DPR, mendukung penuh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN),  Dahlan Iskan untuk mengungkap oknum DPR pemeras BUMN. Termasuk, 3 orang kader partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu yang diduga terlibat.

Ketua F-PD, Nurhayati Ali Assegaf mengatakan tidak akan melindungi kadernya jika benar-benar terlibat dalam pemerasan. "Kami akan dukung Dahlan Iskan untuk mengungkapkan setuntas-tuntasnya masalah ini. Kalau memang ada oknum dari DPR, sebutkan dan jelaskan," kata Nurhayati kepada wartawan, di Gedung Parlemen, Jakarta, Selasa (30/10).

Dia menegaskan, sekarang ini sudah era keterbukaan. Karenanya, Nurhayati mendorong Dahlan Iskan sebutkan saja nama-nama oknum Anggota DPR itu. "Kalau perlu lapor langsung ke KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi)," tegasnya.

Dia menambahkan, Dahlan sebagai pembantu presiden tidak perlu berlarut-larut dalam masalah ini. Untuk itu ia berharap Dahlan bisa mengungkap masalah ini supaya tidak menjadi polemik berkepanjangan di publik.

"Kasihan masyarakat sudah mendengar yang benar dan yang tidak. Ini sudah menjadi rahasia umum perlu diklarifikasi dengan jelas. Pemerasan (merupakan) tindak pidana harus dilaporkan kepada polisi. Dahlan Iskan harus segera mengungkapkan dan kami mendukung upaya penyehatan dan kebersihan BUMN," ungkap dia. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPU Merasa Tidak Pernah Dipanggil Bawaslu

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler