Demokrat Mengarah ke Ngogesa Sitepu

Jumat, 24 Mei 2013 – 06:42 WIB
JAKARTA -  Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat memantau terus perkembangan politik di sejumlah kabupaten di Sumut yang akan menggelar pilkada tahun ini.

Untuk pilkada Langkat misalnya, DPP Partai Demokrat sudah mengetahui bahwa kandidat incumbent, Ngogesa Sitepu, sudah mendaftar ke Sekretariat DPC Demokrat Langkat, Rabu (22/5).

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Jhonny Allen Marbun memberi sinyal partainya akan ikut mengusung Ngogesa.

"Incumbent sudah mendaftar ke kita dan menurut hasil survei, beliau bagus," ujar Jhonny Allen Marbun kepada JPNN kemarin (23/5).

Hanya saja, lanjut dia, partainya tidak langsung menetapkan Ngogesa sebagai calon yang akan diusung. "Sedang diproses," lanjut dia.

Bagaimana dengan pilkada daerah lain? Anggota DPR RI dari dapil Sumut itu mengatakan, untuk pilkada Padang Lawas Utara (Paluta), DPP PD juga masih melakukan proses internal.

Dia mengakui, berdasarkan hasil polling, mantan Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Kadispenda) Kota Medan, Syahrul Harahap, cukup lumayan, meski masih di bawah Bupati Paluta Bahrum Harahap.

"Mantan Kadispenda Medan itu yang bisa mengimbangi incumbent," ujar JAM, panggilan akrab Jhonny Allen. Namun, menurut JAM, partainya juga belum menetapkan nama.

Sementara, untuk pilkada Batubara, JAM juga mengakui, menurut hasil OK Arya Zulkarnaen yang merupakan calon incumbent, juga masih berada di posisi teratas. JAM juga sudah tahu bahwa OK Arya akan maju lewat jalur independen, meski dia Ketua DPC Golkar di sana.

Karena itu, JAM mengatakan, Demokrat akan mengajak partai-partai lain bergabung menjadi satu, mengajukan satu pasangan calon saja, agar bisa mengimbangi OK Arya.

"Saya akan mengajak partai-partai lain jadi satu mengajukan satu pasangan saja untuk menghadapi incumbent (OK Arya, red)," ujar JAM. (sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jamin Caleg PD Bukan Hasil Politik Dinasti

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler