Demokrat Prediksikan Foke Unggul Tipis

Kamis, 13 September 2012 – 19:41 WIB
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli di sela-sela acara Deklarasi Pemilukada Damai di Monas, Kamis (13/9). Foto : Arundono W/JPNN
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jendral Partai Demokrat, Ramadhan Pohan, memprediksi perolehan suara dua pasangan dalam Pemilukada DKI Jakarta putaran kedua nanti hanya beda tipis. "Siapa pun yang akan menang (Pilgub), pemenangnya tipis," kata Ramadan Pohan, kepada wartawan, Kamis (13/9), di gedung parlemen, di Jakarta.

Menurut mantan wartawan itu, saat ini partainya tengah fokus untuk memenangkan Fauzi-Nachrowi yang tenar dengan sebutan Foke-Nara. Apalagi, saat ini lawan yang dihadapi Foke-Nara tinggal satu pasangan saja, yakni Jokiwi-Basuki.

Ramadhan menilai kedua pasangan sama-sama kuat. Meski demikian ia yakin pasangan Foke-Nara yang diusung Demokrat akan menang.

"Foke-Nara sama-sama figur negarawan. Saya juga percaya Jokowi-Ahok sosok negarawan. Kita optimis pada pasangan Foke ini," kata Wakil Ketua Komisi I DPR itu.

Ditegaskannya, tim sukses Foke-Nara sudah berusaha keras untuk memenangkan pasangan incumbent itu. "Fokus kita ini kan hanya satu pasangan. Kita sudah tahu terapan-terapan strategi yang dalam kampanye dulu tidak terlihat, tapi sekarang sudah terlihat," katanya seraya menambahkan, strategi itu tidak bisa dibuka sekarang. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Birokrasi, Foke Dianggap Lebih Mumpuni Ketimbang Jokowi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler