jpnn.com - Dua ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri kandas di 16 besar Denmark Open 2022.
Ahsan/Hendra a.k.a The Daddies harus angkat koper setelah takluk dari duo Taiwan, Liu Ching Yao/Yang Po Han dengan skor 19-21, 17-21.
BACA JUGA: Denmark Open 2022: Nyaris Tumbang, Jonatan Christie Pukul Jagoan Hong Kong
Ini merupakan kekalahan pertama Ahsan/Hendra dari Liu/Yang dari enam pertemuan.
Sebelumnya, The Daddies selalu menyapu bersih lima laga dengan kemenangan.
BACA JUGA: Soal Kelanjutan Liga 1, Begini Respons Thomas Doll
Bagas/Fikri di sisi lain, harus mengakui keunggulan kedelapan asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Sama seperti Ahsan/Hendra, Bagas/Fikri juga kalah straight game dengan skor 14-21, 16-21.
BACA JUGA: Timnas U-20 Indonesia TC di Turki, Shin Tae Yong Fokus Benahi 2 Hal Ini
Dengan demikian, baru Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ganda putra Merah Putih yang lolos ke perempat final Denmark Open 2022.
Fajar/Rian melangkah ke perempat final seusai mengalahkan duo Korea, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho dengan skor 21-17, 21-17.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib