Dennis Hopper Meninggal Karena Kanker

Minggu, 30 Mei 2010 – 12:27 WIB
Dennis Hopper dan Sandra Bullock saat bermain dalam Speed.

LOS ANGELES – Aktor gaek Dennis Hopper, meninggal dunia pada usia 74 tahun, Sabtu (29/5)Hopper meninggal akibat kanker prostat yang dideritanya sejak Oktober 2009 silam.

Aktor yang melejit berkat film 'Easy Rider' itu meninggal di rumahnya di Venice, Los Angeles

BACA JUGA: Ikuti Jejak Adiknya

"Dia meninggal dunia dengan dikelilingi keluarga dan sahabatnya," ujar Alex Hitz, salah satu kolega dekat keluarga Hopper.

Selama kariernya, Hopper banyak dikenal karena berperan dalam film-film yang mengundang pujian
Dia antaranya adalah film tentang perang Vietnam berjudul 'Apocalypse Now' besutan Francis Ford Coppola.

Namun Easy Rider adalah film yang melejitkan nama Dennis Hopper

BACA JUGA: Syaharani Kembali Rilis Album Baru

Ia juga pernah bermain sebagai tokoh antagonis saat menjadi lawan main Keanu Reeves di Speed.

Namanya juga pernah dua kali dinominasikan sebagai pemenang Academy Award
Di jalanan Hollywood, nama Dennis Hopper pun ditabalkan di Walk of Fame.

Tak ayal kepergian Dennis itu membuat banyak pihak merasa kehilangan

BACA JUGA: Tak Pisah Dengan Laptop dan I Pod

"Kamu begitu banyak mengajariku," tulis artis Virginia Madsen di akun TwitternyaVirgina Madsen pernah membintangi 'The Hot Spot' yang disutradari Dennis Hopper.

Awal karier Dennis Hopper cukup menjanjikan, apalagi setelah berperan pada dua film James DeanNamun kariernya sempat terpuruk karena ia mudah marah dan tenggelam dalam penyalahgunaan obat terlarang dan alkoholBahkan Hopper diberitakan pernah mengejar John Wayne dengan pistol berpeluru saat syuting film 'True Grit'.(AP/Reuters/ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... RINI IDOL Dapat Pengganti Anji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler