Depresi Akut Hingga Kecanduan Alkohol dalam Hidup Dolores

Selasa, 16 Januari 2018 – 10:45 WIB
Dolores O'Riordan, vokalis band The Cranberries. Foto: Instagram

jpnn.com - Jagat musik dunia kembali kehilangan musikus berbakat Dolores O’Riordan.

Vokalis The Cranberries itu mengembuskan napas terakhirnya pada usia 46 tahun di Hotel Hilton, London, pada Senin (15/1) sekira pukul 09.05 waktu setempat.

BACA JUGA: 3 Pria Ini Merasa Terhormat jadi Bagian Dolores ORiordan

Dilansir dari mirror.co.uk, kehidupan pelantun Zombie itu memang bisa dikatakan tidak mudah.

Dia dikabarkan menderita anoreksia, gangguan bipolar, dan serangkaian gangguan akibat pelecehan seksual saat berusia delapan tahun.

BACA JUGA: Sebelum Meninggal, Dolores Sempat Batalkan Tur di Eropa

Pada tahun 2014, ibu tiga anak itu mengatakan kepada Belfast Telegraph bahwa pelecehan tersebut membuatnya membenci diri sendiri. Bahkan, dia mengakui pernah overdosis pada tahun 2013.

"Saya mencoba overdosis tahun lalu. Saya kira untuk tinggal di sini hanya untuk anak-anak," katanya pada tahun 2014.

BACA JUGA: Kabar Duka, Dolores Vokalis Cranberries Mendadak Tutup Usia

Pada tahun 2011, Dolores juga sempat terpukul ketika ayahnya, Terence meninggal setelah berjuang melawan penyakit kanker.

"Ada saat dimana saya telah berjuang. Kematian ayah dan ibu mertua saya sangat berat. Saya pikir depresi, apapun penyebabnya, adalah salah satu hal terburuk yang harus dilalui," katanya kepada Irish News.

Keadaan tersebut semakin diperparah karena tiga tahun kemudian pernikahannya selama 20 tahun dengan manajer Duran Duran, Don Burton berakhir.

Anak-anak mereka tinggal di rumah keluarga di Kanada, sementara dia tinggal berpindah-pindah di New York.

Kemudian pada November 2014, dia mengaku bersalah melakukan pemukulan dan meludahi seorang petugas polisi setelah ditangkap karena dugaan insiden kemarahan. Akibat menderita paranoia dan kurang tidur.

Namun, dokter kemudian mendiagnosisnya dengan gangguan bipolar. Oleh karena itu, hakim mendenda Dolores EUR 4.690 dan menolak menjatuhkan hukuman kriminal pada seseorang yang tidak sehat secara mental.

Pelantun hit Zombie ini sebelumnya juga pernah berbicara tentang pertarungannya dengan minuman keras. Perjuangannya untuk lepas dari ketergantungan minuman keras.

"Saya mengalami hari yang buruk ketika mengingat kenangan buruk dan saya tidak bisa mengendalikannya dan kemudian saya memukul botolnya. Saya suka minum minuman keras. Itu adalah kesalahan terbesarku saat ini," ujar Dolores kala itu.

Selain itu, Dolores juga mengaku memiliki gangguan sulit tidur. Hal itulah yang membuatnya terjebak dalam minuman keras.(yln/jpc/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler